Kolaborasi Pemerintah dan Masyarakat Jadi Fondasi Utama Wujudkan Kesehatan Inklusif di Pedesaan

Kolaborasi Pemerintah dan Masyarakat Jadi Fondasi Utama Wujudkan Kesehatan Inklusif di Pedesaan

Mulis Fiitriani Bidan Desa Karangrejo Yosowilangun Membaur Dengan Masyarakat-Biro Lumajang-

LUMAJANG, MEMORANDUM - Dalam menjalankan cita-cita kesehatan bangsa, kolaborasi yang erat antara pemerintah dan masyarakat menjadi fondasi utama yang membangun sistem kesehatan yang kuat dan inklusif.

Saat dimintai keterangan di sela kesibukannya, Rabu 29 Mei 2024, Bidan Desa Karangrejo Mulis Fitriani, Amd. Keb. mengungkapkan, bahwa pemeriksaan kesehatan gratis yang kali ini diselenggarakan di Desa Karangrejo Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang, Jawa Timur menjadi contoh nyata dari sinergi tersebut.

Dalam kesempatan itu, Fitriani menekankan pentingnya kegiatan seperti ini dalam meningkatkan mutu dan kesehatan masyarakat secara keseluruhan hingga ke pedesaan.

Melalui pemeriksaan kesehatan gratis, masyarakat tidak hanya mendapat manfaat langsung dalam pemantauan kesehatan mereka, tetapi juga membentuk kesadaran akan pentingnya kesehatan dalam kehidupan sehari-hari.

BACA JUGA:Antisipasi Banjir, Forkopimcam Yosowilangun Bersihkan Saluran

“Harapan dari kegiatan semacam ini sangat besar, terutama dalam mendukung target Program Indonesia Sehat menuju Indonesia Emas tahun 2045,” harapnya.

Dengan masyarakat yang lebih sehat dan sadar akan pentingnya menjaga kesehatan, pencapaian target tersebut akan menjadi lebih terjangkau. Kolaborasi yang kuat antara pemerintah dan masyarakat menjadi kunci dalam meraih cita-cita kesehatan bangsa yang lebih baik.(Ags)

Sumber: