SURABAYA, MEMORANDUM - Bhabinkamtibmas Polsek Sawahan, Aipda Widodo melaksanakan sosialisasi tentang kenakalan anak dan bahaya narkoba bagi pelajar di SDN Putat Jaya 3, Jalan Simo Gunung Kramat Barat 4, Kelurahan Putat Jaya, Kecamatan Sawahan, Kota Surabaya, Senin 18 Desember 2023.
Dalam sosialisasi tersebut, Aipda Widodo menyampaikan pentingnya menjaga kedisiplinan dan peraturan di sekolah untuk mencegah terjadinya pelanggaran dan kejahatan. Ia juga mengingatkan kepada para pelajar untuk mengisi liburan Natal dan Tahun Baru dengan kegiatan positif, serta berperan aktif dalam mencegah penyalahgunaan narkoba.
"Kami berharap para pelajar dapat menjadi agen perubahan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekolah maupun masyarakat," kata Aipda Widodo.
BACA JUGA:Jumat Curhat Polsek Sawahan Bersama 3 Pilar di Masjid Ilham
Kapolsek Sawahan, Kompol Eko Cipto Mangko mengapresiasi kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas. Ia menilai kegiatan tersebut penting untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya pelajar, tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban.
"Kami akan terus berupaya untuk meningkatkan peran Bhabinkamtibmas dalam memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat," tandasnya.
Selain sosialisasi, Bhabinkamtibmas juga memberikan imbauan kamtibmas kepada para pelajar agar selalu memantau dan saling mengingatkan antar siswa agar tidak ikut-ikutan dalam komunitas gangster tertentu yang berpotensi sebagai pelaku kejahatan maupun pelaku tawuran.
BACA JUGA:Polsek Sawahan Amankan Jalur Demo Buruh
"Juga tidak ikut-ikutan menjadi pengguna maupun pengedar narkoba. Apabila mengetahui ataupun menjadi korban tindak kejahatan, segera melaporkan ke Polsek Sawahan," sarannya.
Kegiatan sosialisasi tersebut berjalan dengan lancar dan kondusif. Para pelajar tampak antusias mengikuti kegiatan tersebut dan memberikan tanggapan positif terhadap materi yang disampaikan oleh Bhabinkamtibmas.(mtr)