SURABAYA - Anggota Polsek Sawahan melakukan patroli guna mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat). Sejumlah jalan rawan menjadi sasaran giat patroli yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Sawahan Kompol Dwi Eko Budi, Sabtu (26/1) dini hari. Dalam patroli itu, petugas Polsek Sawahan memeriksa puluhan muda mudi yang sedang bergerombol di kawasan Jalan Jarak. Petugas melakukan penggeledahan dan mendapati empat pemuda yang dalam pengaruh minuman beralkohol (miras). Mendapati itu, Dwi Eko langsung memberi pembinaan kepada empat pemuda yang diketahui bernama, Rizky, Erik, Budianto, dan Riski. Selain memeriksa gerombolan muda - mudi itu, petugas juga mengamankan satu motor pretelan yang tidak dilengkapi dengan surat - surat kendaraan. Dwi Eko menjelaskan, patroli tersebut merupakan salah satu langkah kepolisian untuk menciptakan rasa aman nyaman di kota Surabaya. "Kegiatan ini bertujuan mengantisipasi dan menekan aksi kejahatan, dengan mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan, terutama pada malam minggu untuk menciptakan situasi kamtibmas tetap kondusif,” kata Dwi Eko. Patroli skala besar Polsek Sawahan itu menyusuri sejumlah ruas jalan antara lain Jalan Putat Jaya, Jarak, Dukuh Kupang, Mayjend Sungkono, Ruko Darmo Park, Pakis Tirtosari, Banyu Urip, Pasar Kembang, dan Arjuno. (haj/tyo)
Razia Malam Minggu, Polsek Sawahan Jaring Puluhan Remaja Cangkrukan
Minggu 27-01-2019,14:10 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 05-01-2026,10:51 WIB
Implementasi KUHP Baru, Pakar Sebut Sanksi Denda Bisa Kurangi Beban Negara dan Kepadatan Penjara
Senin 05-01-2026,09:55 WIB
Pajak Daerah Kota Malang Lampaui Target, Pendapatan Tembus Rp 890,2 Miliar
Senin 05-01-2026,17:39 WIB
Rumah Penerima Bansos di Magetan Bakal Ditempeli Stiker
Senin 05-01-2026,12:41 WIB
Kapendam V/Brawijaya Pimpin Coffee Morning Perkuat Sinergi TNI dan Insan Media di Surabaya
Senin 05-01-2026,20:43 WIB
Lia Istifhama Raih DMI Award 2026, Apresiasi Inovasi Mualaf Center di Gresik
Terkini
Selasa 06-01-2026,09:27 WIB
Kasus Dugaan Pencabulan Anak Dibawah Umur Sukomanunggal, Keluarga Korban Nilai Polisi Lamban
Selasa 06-01-2026,09:00 WIB
Suamiku Diam-diam Menikah Lagi: Dua Cincin, Dua Kehidupan (1)
Selasa 06-01-2026,08:48 WIB
Ditetapkan Jadi Tersangka, Irene Gloria Korban KDRT Mangkir dari Panggilan Polisi
Selasa 06-01-2026,08:12 WIB
Kisah Ernanda Tungga Dewi, Sukses Taklukkan Panggung Modeling dan Bangun Bisnis Agensi
Selasa 06-01-2026,08:03 WIB