Jadi Garda Terdepan Kamtibmas, Linmas Kota Malang Diberi Pelatihan

Minggu 22-10-2023,18:11 WIB
Reporter : Biro Malang Raya
Editor : Aziz

MALANG, MEMORANDUM - Limnas Kelurahan Blimbing, Kota Malang dapat pelatihan dan pembinaan dari Babinsa Koramil 0833/03 Blimbing bersama Bhabinkamtibmas, di Aula kelurahan Blimbing  Kecamatan Blimbing, Kota Malang-Minggu, 22 Oktober 2023.

Pelatihan tersebut, untuk meningkatkan kapasitas Linmas. Dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai pengamanan di wilayah.

"Untuk memperkuat kerjasama antara Linmas dengan aparat setempat TNI dan Kepolisian wilayah binaanya. Diharapakan dapat meningkatkan kemampuan dan keterampilan para Linmas dalam menjalankan tugasnya," terang Babinsa Kelurahan Blimbing Pelda Budiyono saat menyampaikan paparannya.

BACA JUGA:Ratusan Linmas Ikuti Apel Kesiapan Pengamanan Pemilu 2024

Dalam pelantihan itu, lanjutnya, dilaksanakan sejumlah kegiatan. Mulai jalan sehat mengelilingi Tapal Batas Kelurahan Blimbing. Dimulai dari Start Kelurahan Blimbing Pos 1, Balai RW 01 Pos 2, Balai RW 07, Pos 3 Balai RW 07 dan Finish bertempat di RW 07, Kelurahan Blimbing. 

Budiyono menambahkan,  Linmas merupakan garda terdepan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di tingkat Kelurahan. Dengan adanya pelatihan diharapkan dapat lebih mampu untuk menjalankan tugasnya.

"Kerjasama antara Linmas dan aparat TNI dan Kepolisian penting untuk menjaga keamanan di wilayahnya SInergitas koordinasi bekerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat," pungkasnya.(edr)

Kategori :