Indahnya Gol Messi, Meliuk-liuk Lalu Tendangan Keras Menghujam Gawang Peru

Rabu 18-10-2023,15:12 WIB
Reporter : Eko Yudiono
Editor : Ahmad Syaiku

MEMORANDUM- Lionel Messi seolah tidak ada matinya. Di laga terbaru babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL (Amerika Selatan), Messi mencetak brace (dua gol).

 

Meski bermain di Estadio Nacional de Lima, kandang Peru, Rabu pagi, 18 Oktober 2023, tidak membuat pasukan Argentina keder. Bahkan, bisa dibilang, Messi dkk menguasai jalannya laga.

 

Skor akhir laga berkesudahan, 0-2 untuk Argentina. Messi mencetak gol di menit ke-32 dan 42. Gol pertama diciptakan pemain dengan pemegang Ballon d'Or sebanyak tujuh kali dengan briliant.

BACA JUGA:Profil Irjen Imam Widodo yang Diangkat Jadi Dankorbrimob Baru, Pengganti Komjen Anang Revandoko

Mendapatkan umpan dari sisi sayap, tendangan first time kaki kiri Messi bersarang di pojok kanan gawang. Saking kencangnya tendangan Messi, membuat kiper peru Pedro Gallese mati kutu.

Bola menghujam deras ke pojok kanan gawang dan membuat seluruh penonton yang hadir hanya bisa terdiam menyaksikan bola tendangan eks penyerang Barcelona itu mengoyak gawang.

BACA JUGA:Irjen Pol Nanang Avianto, Pengganti Irjen Pol Imam Sugianto Kapolda Jatim Ternyata Kelahiran Malang

Gol kedua diciptakan Messi dengan gaya. Lepas dari kawalan dua pemain belakang lawan, pemain nomor punggung 10 itu  meliuk-liuk dan menaruh bola di sisi kanan. Meski tidak sekencang gol pertama, namun cukup membuat Pedro kiper dengan tinggi 189 cm itu memunggut bola untuk kedua kalinya dari dalam gawang.

 

Dua gol yang dicptakan Messi seolah menipis isu bahwa pemain Inter Miami itu sudah habis karena cedera. Namun, La Pulga-julukan Messi membukyikan diri bahwa dia masih yang terbaik dan layak mendapatkan Ballon d'Or untuk kedelapan kalinya.

 

Kemenangan Argentina juga membuat Argentina kokoh di puncak klasemen sementara dengan poin sempurna 12. Dari empat kali main, Argentina tidak tersentuh kekalahan. Menciptkan 7 gol dan gawang Argentina masih perawan alias belum kebobolan. (*)

Kategori :