Mengisahkan tentang kue misterius buatan tangan yang bisa mengubah mimpi seseorang menjadi kenyataan hanya dengan satu gigitan. Tetapi kue tersebut juga mendatangkan mala petaka bagi banyak orang.
Drama ini di bintangi oleh Nam Ji Hyun sebagai Choi Soo Young, Jung Da Bin sebagai Choi Min Young, Choi Hyun Wook sebagai Seo Ho soo, Kim Moo Yeol sebagai Yoo Sung Pil dan masih banyak lagi.
Bagaimana kue yang tidak tampak berbahaya ini setelah digigit dapat mengguncang kehidupan banyak orang? Langsung catat tanggalnya dan tonton dramanya.
3. Wedding Battle
Wedding Battle atau dikenal Weeding Match atau The Machmakers adalah Drama Bergenre komedi romantis yang menggambarkan kisah percintaan yang berlatar di zaman dinasti Joseon.
Berkisah tentang pertemuan antara janda muda dan duda muda Yang menjadi mak combalng pencari jodoh untuk menikahkan empat perempuan dari Joseon.
Jung soon Deok seorang janda muda yang pernah dinikahi menteri kerajaan yang ditinggal mati, menyamar sebagai Yeojoo Daek yaitu penjual kosmetik sekaligus mak coblang yang terkenal di Hayang.
Karakter utama lainnya yaitu Sim Jung Woo, seorang laki-laki tampan yang cerdas dan menjadi yang termuda lolos ujian untuk menjadi suami Putri Kerajaan. Namun saat Menjelang upacara pernikahannya, Putri Kerajaan tersebut tiba-tiba meninggal, sehingga Sim Jung Woo menduda.
Menurut peraturan sejarah Joseon, laki-laki yang menikahi Putri Kerajaan dilarang menikah lagi dan tidak boleh bekerja. Suatu hari, Sim Jung woo dan Jung Soon Deok bekerja sama untuk menikahkan pria dan wanita lajang yang lebih tua sebagai mak coblang. Namun tanpa di duga hubungan mereka berkembang melebihi sebagai rekan kerja.
Drama yang di bintangi oleh aktor sekaligus idol Rowoon SF9 berperan sebagai Shim Jung Woo dan Cho Yi Hyun sebagai Janda Jung Soon Deok.
Wedding Battle di tulis oleh Ha Soo Jin dan disutradarai oleh Hwang Seung Gi ini akan tayang perdana di KBS2 pada 30 oktober 2023 medatang.
BACA JUGA:Sinopsis Drama Korea Doona! Ada Suzy dan Yang Se Jong
4. Castaway Diva
Drama Castaway Diva tentang seorang gadis muda yang memiliki mimpi untuk menjadi seorang penyani bernama Seo Mok Ha. Dia adalah seorang gadis pintar, cerdas, dan memiliki keinginan yang kuat yang tinggal di pulau terpencil. Seo Mok Ha pun berusaha untuk mengejar mimpinya sebagai seorang penyanyi. Saat masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP) dia memutuskan untuk mengikuti audisi yang diadakan di Kota Seoul.
Untuk menuju kota Seoul, Seo Mok Ha harus menempuh perjalanan jauh. Sayangnya saat dalam perjalanan menuju Seoul, Seo Mok Ha terdampar di pulau terpencil. Sejak saat itu, dia pun menghilang dan tak pernah kembali ke rumah serta kampung halamannya. Akankah Seo Mok Ha dapat mengejar mimpinya sebagai penyanyi?