Lamongan, Memorandum.co.id - Pos Pelayanan (Posyan) Satlantas Polres Lamongan menyediakan sarana bermain yang layak dan bersahabat dengan dunia anak. Tidak hanya untuk anak, bagi orang tua yang capek berkendara juga disediakan alat atau mesin kursi pijat refleksi yang mampu menghilangkan rasa capek. Kasatlantas Polres Lamongan, AKP Danu Anindhito Kuncoro Putro, Sabtu (28/12/2019), menjelaskan, beberapa fasilitas lain yang sangat membantu masyarakat juga disiapkan di Posyan. "Ada pelayanan kesehatan, fasilitas air minum gratis, tempat istirahat ber-AC, ruang laktasi tempat ibu menyusui dan ada beberapa fasilitas pelayanan lainnya yang cukup bisa membantu kenyamanan istirahat," ujar pria kelahiran Kota Semarang, Jawa Tengah ini. Alumnus Akademi Kepolisian 2008 ini juga menerangkan, petugas kepolisian dan instansi terkait terus mengawasi perkembangan arus lalu lintas melalui kamera CCTV. Tujuannya, untuk memantau jika ada masyarakat yang membutuhkan bantuan. "Ada beberapa petugas yang selalu memantau CCTV guna memantau arus lalu lintas. Jika terjadi kemacetan, petugas bisa segera memberikan bantuan. Begitu pun jika ada pengendara yang membutuhkan bantuan lainnya, karena kecapekan. Selain itu, dari situ kami juga bisa memantau kendaraan yang melanggar aturan atau ugal-ugalan dalam berkendara," pungkas perwira dengan tiga balok di pundak ini.(al/har)
Posyan Satlantas Polres Lamongan Ramah Anak
Sabtu 28-12-2019,16:30 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 23-12-2024,18:51 WIB
Pengendara Mercy Tabrak Lari, 1 Pesepeda Kritis, 1 Pemotor Meregang Nyawa, 1 Mobil Tercebur Sungai
Senin 23-12-2024,09:47 WIB
Hari Ini Gus Muhdlor Jalani Sidang Putusan
Senin 23-12-2024,11:58 WIB
9 Polisi Bunuh Diri Sepanjang 2024, IPW Dorong Polri Bentuk Program Kesehatan Mental
Senin 23-12-2024,21:19 WIB
Tabrak Lari di Kenjeran, Pengemudi Mercy Hitam Akui Dalam Pengaruh Alkohol
Senin 23-12-2024,21:53 WIB
Sebabkan 1 Pesepeda Kritis dan 1 Pemotor Meregang Nyawa, Pengemudi Mercy Hitam Sebut Siap Dihukum
Terkini
Senin 23-12-2024,22:36 WIB
Pengurus PWRI Kabupaten Lumajang Masa Bakti 2024-2029 Resmi Dilantik
Senin 23-12-2024,22:29 WIB
Polsek Mulyorejo Gelar Rakor Amankan Nataru, Antisipasi Kemacetan dan Kerawanan
Senin 23-12-2024,22:23 WIB
Bapenda Tulungagung Apreasiasi Capaian PBB-P2 Tahun 2024 yang Sesuai Target
Senin 23-12-2024,22:16 WIB
Sidang Perkara Adik Bunuh Kakak Kandung: Diprovokasi, Cekik Korban Hingga Tewas
Senin 23-12-2024,22:06 WIB