Polres Tuban Gandeng Guru Imbau Siswa Isi Libur Natal dan Tahun Baru dengan Hal Positif

Senin 16-12-2019,10:51 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

  Tuban, Memorandum.co.id - Menjelang Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, anggota Polsek Singgahan jajaran Polres Tuban turun ke beberapa wilayah guna mengimbau warga agar tetap menjaga kondusifitas wilayah. Salah satunya dilakukan di SMAN 1 Singgahan, Senin (16/12/2019). Kapolsek Singgahan, AKP Ali Kanapi menyampaikan kepada para guru untuk bersama-sama menjaga kondusivitas wilayah dengan memberikan imbauan kepada para siswa agar tetap menjaga ketertiban saat liburan. Kapolsek Singgahan juga mengungkapkan perintah Kapolres Tuban, AKBP Nanang Haryono agar seluruh jajaran bersiaga mengantisipasi lonjakan aktivitas masyarakat saat musim libur Natal dan Tahun Baru. “Kami pihak kepolisian tetap mengimbau seluruh warga, khususnya tenaga pendidik ini agar menyampaikan imbuan kepada para muridnya tetap menjaga ketertiban. Momen-momen ini (liburan-red) akan ada yang memanfaatkan dengan cara berbagai hal seperti mengkonsumsi Miras dan akan melakukan tindakan kriminal seperti perkelahian antar pemuda. Yang paling sering terjadi adalah usai mengonsumsi Miras mengendarai kendaraan bermotor yang pastinya akan terjadi kecelakaan,” beber Ali. Kapolsek juga mengaku akan selalu aktif dalam melakukan razia Miras, bahkan akan menindak tegas apabila ada yang menjual minuman keras akan diproses dengan diajukan sidang di PN Tuban. Ia juga meminta para guru agar menyampaikan kepada para siswa agar saat menyambut malam tahun baru tidak melakukan konvoi yang bisa membahayakan keselamatan diri sendiri maupun orang lain. “Kami meminta para guru selalu aktif dalam mengawasi para muridnya. Jangan hanya di lingkup sekolah saja namun di luar juga, misalnya dengan memberikan tugas-tugas positif di luar sekolah,” ungkap Kapolsek.(top/har)

Tags :
Kategori :

Terkait