Tokoh Nasional Ikut Hadir Harlah 1 Abad NU

Selasa 07-02-2023,20:19 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Sidoarjo, memorandum.co.id - Kehadiran tokoh-tokoh nasional di acara puncak Peringatan Harlah 1 Abad Nahdlatul Ulama (NU), Selasa (7/2/2023), menarik perhatian Nahdliyin. Peringatan 1 Abad NU ini juga diikuti Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Wapres KH Ma'ruf Amin, serta para pejabat negara gubernur, bupati, wali kota, petinggi TNI dan Polri serta ratusan ulama NU dan dunia. Bahkan jutaan warga Nahdliyin telah memenuhi Gor Delta Sidoarjo sejak kemarin malam. Mereka juga mengikuti rangkaian acara sebelumnya. Puncaknya dengan kehadiran Presiden Jokowi. Warga Nadliyin mengikuti acara istighosah dan makiban serta sholawat bersama yang digelar sejak pukul 00.00 di Gor Delta. Salah satu diantara tokoh yang datang paling awal adalah Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Kedatangan putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sekitar pukul 05.45, sontak menarik perhatian jutaan warga nahdliyin yang sudah ada di GOR Delta Sidoarjo. AHY datang dengan didampingi Sekjend Demokrat, Teuku Riefky Harsya dan Wakil Ketua DPD Partai Demokrat Jatim M Ali Affandi. AHY tampak mengenakan setelan sarung batik dan kemeja putih. Lengkap dengan jas hitam dengan lambang Nahdlatul Ulama dan logo Demokrat. "Assalammualaikum, Selamat pagi ibu-Ibu," kata AHY menyapa para jamaah. Selain AHY, ada sejumlah elite partai lain yang juga tiba di lokasi. Di antaranya, Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dan beberapa tokoh lainnya. Seperti diketahui hari ini jutaan warga Nahdliyin penuhi kawasan sekitar Gor Delta Sidoarjo. Mereka datang dari seluruh penjuru Indonesia khususnya dari Jatim dan Jateng untuk meyemarakkan peringatan 1 Abad NU. (day)

Tags :
Kategori :

Terkait