Surabaya, memorandum.co.id - Kecelakaan terjadi di Jalan Babat Jerawat, tepatnya di depan Sentra Wisata Kuliner (SKW), Rabu (7/12/2022) sekitar pukul 16.08. Pengendara motor Honda Vario Nopol S 5197 QJ, Muhammad Hanafi (19), warga Dusun Grogol Gede, Kelurahan Gebang Malang, Kecamatan Mojokerto, terlindas truk. Akibatnya, korban tewas seketika di lokasi kejadian. Sedangkan sopir truk nopol B 9212 UM, Nofri Kause (31), asal Taufanu, Kelurahan Taufanu, Kecamatan Kualin, Kabupaten Timor Tengah Selatan, diamankan petugas Unitlaka Satlantas Polrestabes Surabaya untuk dimintai keterangan di Kantor Satpas Colombo, Jalan Ikan Kerapu, Perak. Informasi yang dihimpun, kejadian bermula korban dan truk sama-sama melaju dari barat ke timur Jalan Babat Jerawat. Nahasnya, sampai di TKP terpeleset dan terjatuh ke kolong truk hingga terlindas. "Korban diduga terpeleset dan jatuh dari motornya. Korban masuk kolong truk dan terlindas roda," kata Minardi, anggota Satpol PP Surabaya. Mengetahui kecelakaan itu, masyarakat lalu menghubungi anggota Unitlaka Satlantas Polrestabes Surabaya melalui Command Center 112. Selanjutnya, jenazahnya dibawa ke RSUD dr Soetomo. Terpisah, Kanitlaka Satlantas Polrestabes Surabaya Iptu Suryadi membenarkan kecelakaan tersebut. Penyebab kecelakaan karena korban kurang berhati-hati saat berkendara, sehingga terpeleset dan terjatuh dari motor. "Korban kurang berhati-hati saat berkendara," kata Suryadi. (rio
Terpeleset, Pemotor Tewas Terlindas Truk
Rabu 07-12-2022,20:18 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 13-03-2025,07:12 WIB
Sahur on the Road UMM, Gandeng Geng Motor Molak Malik
Kamis 13-03-2025,13:35 WIB
Mutasi Besar-besaran Polri, Sejumlah Kapolres dan Direktur Dimutasi
Kamis 13-03-2025,20:56 WIB
Kapolda Jatim Buka Bersama Pimpinan Media Sebelum Purna Tugas
Kamis 13-03-2025,17:24 WIB
Bupati Tulungagung Buka FKP RPJMD dan Musrenbang RKPD tahun 2026
Kamis 13-03-2025,08:07 WIB
Polsek Wiyung Gencar Sosialisasi Hotline Mudik Polri 110 di Kedurus
Terkini
Jumat 14-03-2025,06:05 WIB
Buntut Temuan Kerangka Manusia di Aspol Ujungpangkah, Polres Gresik Periksa Belasan Anggota
Jumat 14-03-2025,06:00 WIB
Sidak ke Pasar Bunulrejo, Wali Kota dan Wawali Kota Malang Cek Volume Migor
Kamis 13-03-2025,21:50 WIB
Jalin Sinergitas, Polres Madiun Kota Bagi Takjil Bersama Media
Kamis 13-03-2025,21:45 WIB
Ditresnarkoba Polda Jatim Santuni Anak Yatim Piatu, Kombespol Da Costa: Polri untuk Masyarakat
Kamis 13-03-2025,21:33 WIB