Surabaya, Memorandum.co.id - Meski tergolong sebagai penyakit yang bisa mematikan, tapi setidaknya penularan HIV bisa dicegah.
Terdapat beberapa upaya yang bisa dilakukan untuk mencegah penularan HIV. Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), National Institutes of Health, dan sumber lainnya, penularan HIV dapat dicegah dengan:
- Hindari Penggunaan Narkoba, apalagi berbagi jarum suntik dengan orang lain.
- Jangan Menjadi Donor Bila Positif, Jika seseorang dinyatakan positif HIV, maka dirinya tidak diperbolehkan mendonorkan darah, plasma, organ tubuh, atau sperma.
- Praktik Seks yang Aman, Terapkan praktik seks yang aman. Misalnya, menggunakan kondom lateks untuk mencegah penularan HIV. Selain itu, hindarilah untuk bergonta-ganti pasangan seks.
- Hindari Kontak dengan Darah, Penularan HIV juga bisa dicegah dengan menghindari kontak dengan darah. Bila tak memungkinkan, kenakan pakaian pelindung, masker, dan kacamata saat merawat orang yang terluka.
- Lakukan Profilaksis Pasca Pajanan (PEP) yang merupakan bentuk perawatan untuk mencegah HIV, biasanya dilakukan setelah terjadi tindakan-tindakan yang berisiko menyebabkan HIV. Lakukanlah PEP sesegera mungkin dalam 72 jam pertama, karena prosedur ini dapat mengurangi risiko terinfeksi HIV. (Rdh)