LAMONGAN- Selama satu tahun, Polres Lamongan mengungkap ratusan kasus kriminal, dan kasus penipuan menjadi yang paling banyak terjadi. Tahun 2018 ada 720 perkara yang dilaporkan, sebanyak 494 kasus di selesaikan atau sekitar 68,61 persen. Sementara di tahun 2017 ada 566 perkara yang dilaporkan, sebanyak 380 perkara diselesaikan. "Dari total data tersebut, dapat diambil kesimpulan bahwa setiap hari terjadi 2 perkara tindak kejahatan di wilayah Lamongan," ungkap Kapolres Lamongan AKBP Feby D.P Hutagalung dalam konferensi pers akhir tahun, Senin (31/12) sekitar pukul 19.00. Feby menegaskan, ada sembilan tindak pidana yang menjadi prioritas, mengingat perkara tersebut masih marak terjadi. Diantaranya seperti curas, curat, curanmor, pembunuhan, anirat, perjudian, upal, ilegal logging, dan narkoba. "Pada tahun 2017 total ada 265 perkara yang dilaporkan dan sebanyak 208 kasus berhasil di selesaikan. Sedangkan pada tahun 2018 ada 319 perkara yang di laporkan, dan sebanyak 229 perkara berhasil diselesaikan. Itu menunjukkan ada kenaikan tindak pidana yang terjadi di Lamongan" tegas Alumnus Akademi Polisi 1999 ini. Sementara itu, untuk mengurangi itu upaya upaya telah banyak dilakukan Polres Lamongan, seperti operasi operasi dan razia serta cangkruk kamtibmas. "Segala upaya telah kami lakukan, untuk menekan angka tindak pidana yang terjadi" pungkas dia. (al/har/tyo)
Tahun 2018 Tindak Kriminal di Lamongan Meningkat
Selasa 01-01-2019,14:21 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 21-11-2024,10:46 WIB
Pemotor Vario Tewas Hantam Truk Parkir di Merr Ternyata Berkendara Sambil Lihat HP
Kamis 21-11-2024,11:38 WIB
Survei Republic Institute Pilkada Madiun, Maidi-Panuntun Dinilai Unggul
Kamis 21-11-2024,09:28 WIB
Rijanto-Beky Diprediksi Menang Pilkada Blitar di Atas 65%
Kamis 21-11-2024,16:38 WIB
Laga Klasik Persebaya vs Persija, Bruno Yakin Amankan 3 Poin di Kandang
Kamis 21-11-2024,12:54 WIB
Blue Fish Rasa Sayang, Gozadera Bar De Tapas, dan Warung Hantu Dirazia Polda Jatim
Terkini
Kamis 21-11-2024,23:12 WIB
Gerakan Coblos Kotak Kosong Gelar Aksi di Luar Gedung Debat Pilkada Surabaya
Kamis 21-11-2024,23:03 WIB
Lapas Lamongan Siap Deradikalisasi 2 Napiter dari Depok
Kamis 21-11-2024,22:52 WIB
Latma Helang Laut 21B/24, Masuki Tahap Sea Phase di Laut Jawa
Kamis 21-11-2024,22:47 WIB
Polresta Banyuwangi Terjunkan Puluhan Personel Amankan Debat Pamungkas Pilkada 2024
Kamis 21-11-2024,22:38 WIB