TPA Segawe Hampir Penuh, Pemkab Bidik Pembangunan Baru di Kalidawir

Selasa 16-11-2021,20:35 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan

Tulungagung, memorandum.co.id - Rencana pemindahan tempat pembuangan akhir (TPA) sampah ke wilayah Kecamatan Kalidawir masih terus dalam tahap finalisasi. Pemkab Tulungagung berupaya memenuhi target pembangunan TPA tersebut dimulai 2023 mendatang. Seperti disampaikan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tulungagung Santoso. Target pembangunan pada 2023 bisa terpenuhi jika semua izin pembangunan dan analisis dampak lingkungan (amdal) bisa diselesaikan di 2022. Kemudian kemungkinan penggunaan TPA dapat dilakukan pada 2024. "Targetnya itu dibangun 2023 dan bisa digunakan setelah pembangunan tentunya," ujar Santoso, Selasa (16/11/2021). Santoso menjelaskan, sesuai data dimilikinya, TPA yang saat ini aktif di Desa Segawe Pagerwojo sudah hampir penuh. Dalam 2 sampai 3 tahun lagi kemungkinan sudah tidak mampu menampung sampah yang setiap hari dibuang warga Tulungagung. Terlebih menurut Santoso, rata-rata dalam satu hari jumlah sampah yang dibuang masyarakat sebanyak 120 ton. Sampah organik mendominasi hingga 75 persen, itu didapatkan dari pembuangan sampah di pasar-pasar tradisional. Sedangkan sisanya sampah rumah tangga. "Paling banyak ya yang organik itu, yang dari pasar-pasar tradisional, makanya perlu pemilihan sejak dini, kalau tidak kan ya langsung dibuang ke TPA Segawe sehingga cepat penuh," lanjutnya. Kini pihaknya tengah menyelesaikan izin yang diperlukan termasuk amdal, dan memastikan target pembangunan TPA tidak semakin mundur. (fir/mad/fer)

Tags :
Kategori :

Terkait