Letkol Inf Laode M Nurdin Jadi Komandan Kodim 0824/Jember

Rabu 14-08-2019,12:59 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

JEMBER -  Bertempat di Aula Korem 083/Baladhika Jaya (Korem 083/Bdj) dilaksanakan  serah terima  Komandan Kodim 0824/Jember dari Letkol Inf Arif Munawar kepada Komandan Kodim 0824/Jember yang baru Letkol Inf Laode M Nurdin.

Komandan Korem 083/Bdj Kolonel Inf Zainuddin menyampaikan ucapan terima kasih kepada komandan Kodim yang telah melaksanakan jabatannya dengan sungguh-sungguh. Dan  penghargaan setinggi-tingginya, termasuk kepada Letkol Inf Arif Munawar yang telah menjabat sebagai Komandan Kodim 0824/Jember dan selanjutnya akan menjabat Kepala Staf Brigif Raider 9/Kostrad.

Sementara Komandan Kodim 0824/Jember Letkol Inf Arif Munawar yang pindah tugas baru menjadi Kasbrigif 9/Kostrad, berpesan pada penggantinya berharap, hubungan dengan baik yang telah terjalin sama pemerintah Kabupaten jember dan kepolisian maupun meningkatkan hubungan baik dengan masyarakat untuk ditingkatkan.

"Selain itu berpegang teguh pada kenetralan di tahun politik mengingat sebentar lagi terlaksananya pilihan kepala desa dan tidak lama lagi pilihan bupati, jaga sinergisitas dengan semua pihak," pesan Arief.

Sedangkan Letkol Inf Laode M Nurdin  menegaskan sinergisitas tiga pilar antara TNI, Polri, dan pemerintah  daerah sudah menjadi kunci yang tetap dipertahankan dan ditingkatkan.

"Untuk menjaga kestabilan keamanan negara itu dimulai keamanan dari tingkat desa, ujung tombak teretorial dilaksanakan oleh babinsa, kunci saksesnya harus bisa bersikap netral dan dekat dengan masyarakat,"ujar Letkol Inf Laode M Nurdin, yang hanya 6 bulan menjabat Komandan Kodim 0831/Surabaya Timur. (edy/udi)

Tags :
Kategori :

Terkait