Sidoarjo, Memorandum.co.id - Polresta Sidoarjo terus berupaya tingkatkan pelayanan masyarakat, termasuk dalam upaya percepatan penanganan Pandemi Covid-19. Selasa (29/6/2021) pagi, telah dibuka Gerai Vaksin Presisi di Mall Mini Pelayanan Polri (MMPP) Polresta Sidoarjo. Kapolresta Sidoarjo AKBP Kusumo Wahyu Bintoro mengatakan, dibukanya Gerai Vaksin Presisi ini untuk memberikan layanan kepada masyarakat berupa vaksinasi Covid-19 secara gratis, sebagai bhakti kesehatan Polri untuk Negeri dalam rangka Hari Bhayangkara ke-75 tahun 2021. Kegiatan Vaksinasi Polri sesuai dengan tema Hari Bhayangkara ke-75, yakni, 'Transformasi Polri Yang Presisi Mendukung Percepatan Penanganan Covid-19 Untuk Masyarakat Sehat dan Pemulihan Ekonomi Nasional Menuju Indonesia Maju'. "Sehingga melalui Gerai Vaksin Presisi ini, diharapkan pula dapat mempercepat terbentuknya herd immunity bagi masyarakat di tengah menghadapi pandemi Covid-19,” lanjutnya. Kapolresta Sidoarjo juga kembali mengimbau masyarakat, agar terus mematuhi protokol kesehatan meskipun sudah di vaksin. “Kalau sudah di vaksin, jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan,” pesannya. Adanya terobosan Gerai Vaksin Presisi Polresta Sidoarjo, diapresiasi Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo M. Atho'illah. Percepatan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat guna segera terbentuknya herd immunity, harus mendapatkan dukungan dari berbagai pihak. Melalui sinergitas bersama dari Pemerintah, Polri, TNI dan stake holder lainnya mampu mewujudkan percepatan vaksinasi. Seperti upaya Polri dengan membuka Gerai Vaksin Presisi.(bwo/jok)
MMPP Polresta Sidoarjo Sediakan Gerai Vaksin Presisi
Selasa 29-06-2021,12:01 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 30-01-2026,08:58 WIB
Nikmati Uang Salah Transfer Rp 118,5 Juta, Fufuk Wong Divonis 2 Tahun Penjara
Jumat 30-01-2026,07:10 WIB
Kantor Imigrasi Kediri Gelar Syukuran Hari Bhakti Imigrasi Ke-76
Jumat 30-01-2026,09:32 WIB
Jan Olde Riekerink Waspadai Kebangkitan Persebaya di Era Bernardo Tavares
Jumat 30-01-2026,08:18 WIB
Perjalanan Anindya Rahmadhani dari Duta Wisata ke Ajang Putri Indonesia
Jumat 30-01-2026,07:26 WIB
KUHP Baru, Pelaku Tipu Gelap Bisa Dipidana 4 Tahun hingga Denda Rp 200 Juta
Terkini
Jumat 30-01-2026,22:49 WIB
Korban Tenggelam di Sungai Konto Kasembon Ditemukan Meninggal Usai Tiga Hari Pencarian
Jumat 30-01-2026,22:41 WIB
Sidang Pengadaan Tanah Polinema di Tipikor Surabaya, 30 Saksi Belum Temukan Perbuatan Melawan Hukum
Jumat 30-01-2026,21:47 WIB
Dugaan Pelanggaran Tata Ruang Gresik Masih Abu-Abu, Pemprov Jatim Tunggu Kajian PUTR
Jumat 30-01-2026,20:44 WIB
Cegah Narkotika di Malang, Putu Kholis Gandeng Kampus dan BNN
Jumat 30-01-2026,20:30 WIB