Sumenep, memorandum.co.id - Menjelang musim kemarau, Polsek Kangayan, Polres Sumenep, berkolabarasi penanggulangan kebakaran hutan dengan Masyarakat Peduli Api (MPA) Kangayan. Kegiatan itu dilaksanakan di hutan Perhutani RPH Rapatan BPKH Kangayan Timur, Kabupaten Sumenep. Kegiatan simulasi penangulangan dan penanganan kebakaran hutan dilaksanakan Jumat ( 25/06/2021) pagi. Bersama bersama MPA, para personel Polsek Kangayan menggelar simulasi kebakaran di petak 92 A dan petak 92 C di Dusun Pajanasem, Desa Kangayan, Kecamatan Kangayan. Dimana yang hadir dalam kegiatan tersebut KRPH Patapan Nur Mudakkir, Bripka Agung Santoso, Bripda Burhanudin, Bripda Sahrul, dua personel polisi hutan (Polhut) Ketua MPA KH.S.Berryl Musthofa, dua anggota MPA, siswa Aliyah Raudhatul Amin dan, masyarakat Pajanasem. Dalam kegiatan ini personel Polsek Kangayan bersama polhut memberikan pengarahan kepada masyarakat untuk mengantisipasi serta menangulangi apabila terjadi kebakaran hutan dengan melakukan simulasi dan cara melakukan pemadaman api. "Kegiatan ini kami mengedukasi masyarakat bersama-sama menjaga kelestarian hutan. Dan mencegah terjadinya kebakaran," kata Kapolsek Kangayan Ipda Miftahul Rahman, Jumat (25/6/21) Tambahnya, kepolisian sektor Kangayan akan selalu mendukung kegiatan bersama antar Polsek dan Perhutani selalu bersinergi bersama dengan masyarakat untuk peduli terhadap hutan. "Kami ucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini yang telah berjalan dengan lancar dan aman terkendali, " pungkasnya. (uri/ziz)
Polsek Kangayan dan MPA Kolaborasi Penanganan Kebakaran Hutan
Jumat 25-06-2021,17:39 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 12-11-2024,16:50 WIB
Polres Lamongan Dukung Program 100 Hari Asta Cita Presiden RI, 28 Pelaku Judi Online Diringkus
Selasa 12-11-2024,11:01 WIB
HKN Ke- 60, Dinkes Lamongan Gelar Seminar Kesehatan Jiwa
Selasa 12-11-2024,06:01 WIB
Dukungan Masyarakat Tak Terbendung, Risma-Gus Hans Siap Pimpin Jatim
Selasa 12-11-2024,18:37 WIB
5 Pelaku Dipenjara, Polres Pasuruan Intensifkan Pemberantasan Judol
Selasa 12-11-2024,18:55 WIB
632 dari 6.322 Gen Z di Lamongan Belum Rekam e-KTP, Disdukcapil Genjot Perekaman untuk Pilkada 2024
Terkini
Selasa 12-11-2024,22:18 WIB
Menteri Nusron Siapkan 50 Hektare Tanah untuk Relokasi Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki NTT
Selasa 12-11-2024,22:08 WIB
Dijanjikan Jadi TKI, Warga Trenggalek Jadi Korban TPPO
Selasa 12-11-2024,21:54 WIB
Karangan Bunga Berjejer di Depan KPU Bojonegoro, Dukungan Masyarakat untuk Pilkada Lancar dan Sesuai Harapan
Selasa 12-11-2024,21:36 WIB
Rihlah Unugiri 2024, Momentum Eratkan Kebersamaan
Selasa 12-11-2024,21:22 WIB