Sumenep, Memorandum.co.id - Polsek Kota jajaran Polres Sumenep melalui patroli dialogis rutin mengcek keamanan dengan sasaran kantor perbankan wilayah kota guna antisipasi terjadinya tindak kejahatan. Anggota yang melaksanakan giat tersebut dipimpin Aipda M. Seno Lukito, Ps.Kanit Provos bersama tiga anggotanya mendatangi kantor perbankan salah satunya Bank BPRS wilayah hukum Polsek Kota. Para anggota memastikan situasi kamtibmas dalam keadaan aman kondusif. Dalam kesempatan itu juga dilakukan dialog dengan Satpam untuk selalu berkoordinasi dengan kepolisian apabila ada gangguan kamtibmas. "Itu kegiatan rutin kami untuk menjaga situasi kamtibmas di sekitar kantor perbankan, sehingga aman, kondusif, terjaga," kata Kapolsek Kota Sumenep, AKP Jawali, Selasa (23/3/2021). Patroli dilaksanakan setiap jam-jam rawan malam hari dengan melakukan pengecekan di dalam maupun di luar perbankan, bertujuan antisiapsi adanya barang, benda diangap berbahaya yang bisa menimbulkan kerawanan kamtibmas. Imbauan disampaikan kepada satpam atau security ATM yang berjaga siang maupun malam hari untuk selalu waspada terhadap lingkungan sekitar dari ganguan tindak kriminalitas. "Harapan kami dengan adanya anggota kepolisian yang berseragam di daerah yang rawan seperti obvit perbankan dapat mencegah terjadinya tindak kriminal," harapnya.(uri/ziz)
Patroli Malam Rutin Dilaksanakan Polsek Kota Sumenep
Selasa 23-03-2021,13:11 WIB
Editor : Aziz Manna Memorandum
Kategori :