Kapolres Sumenep  Turun Langsung Bagi-Bagi Masker

Kamis 18-02-2021,14:33 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Sumenep, Memorandum.co.id - Kapolres Sumenep, AKBP Darman bersama jajarannya terus melakukan kegiatan bagi-bagi masker gratis ke sejumlah wilayah hukumnya. Kali ini turun langsung menyasar pasar tradisional Bangkal Sumenep. Kegiatan bagi-bagi masker gratis ini merupakan sarana untuk melakukan edukasi serta sosialisasi kepada masyarakat untuk selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan (Prokes) guna memutus mata rantai penyebaran virus. Karena sampai sekarang penularan Covid-19 di Sumenep masih terjadi maka masyarakat tidak boleh lengah. Dan jajaran kepolisian tidak akan bosan dalam memberikan edukasi serta sosialisasi. "Intinya kami akan terus memberikan edukasi ke masyarakat terutama pedagang pasar tradisional," kata AKBP Darman, Kamis (18/2). Dalam kegiatan itu Kapolres turun langsung sambil membagikan masker. Selain itu alasannya turun ke lapangan untuk mengetahui kondisi bagaimana kedisiplinan masyarakat menerapkan Prokes. Tidak hanya di tingkat kecamatan kota bagi-bagi masker di tingkat kecamatan lain rutin dilakukan melalui Polsek-Polsek jajaran. Posko-posko didirikan ditingkat RT/RW sekaligus pemasangan bendera zona dilakukan. "Polsek jajaran terus aktif memberikan Himbauan dan terobosan dalam melakukan pendekatan ke masyarakat," ungkapnya (uri)

Tags :
Kategori :

Terkait