Surabaya, memorandum.co.id - Jalan Kedung Cowek yang menjadi akses menuju Jembatan Suramadu beberapa titik kerap tergenang saat didera hujan. Karenanya, dinas terkait melakukan upaya dengan menambah saluran air baru. "Sering banjir di sini, akhirnya dibuat saluran air baru, beberapa saluran air yang buntu dan kecil juga kita bersihkan dan dilebarkan," ujar Muhammad Malik, salah satu Satgas dari Dinas PU Rayon Gubeng, Selasa (19/01/2021). Selama 4 hari pengerjaan, sudah 3 titik saluran air baru yang digarap. Sementara 4 saluran air lama telah dibersihkan dan diperlebar. "Totalnya sudah 7 saluran air, beberapa tinggal finishing, perintahnya hanya di sekitar titik ini saja, tidak sampai U-turn sisi selatan," jelas Malik. Sejauh ini aktifitas tidak menemui kendala yang serius. Rencananya, ada sekitar 15 saluran air yang akan dilakukan perbaikan oleh 7 orang Satgas dari Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan (DPUBMP) Rayon Gubeng. "Kalau hujan kita berhenti total, dilanjutkan lagi kalau sudah tidak hujan," kata pria asal Pamekasan ini. Adapun sebanyak 500 batu bata digelontorkan, sementara pasir telah menghabiskan setengah dumb truck. Untuk mixernya dilakukan secara manual tanpa didukung molen mini. (mg3)
Kerap Banjir, Saluran Air di Jalan Kedung Cowek Ditambah
Selasa 19-01-2021,10:37 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 16-11-2024,08:22 WIB
Pengamanan Pertandingan Liga 2: Gresik United vs Persibo Bojonegoro Berjalan Lancar
Sabtu 16-11-2024,06:13 WIB
Uang Pelicin untuk Mengambil Motor Korban Laka, Satlantas Polres Sumenep Tegaskan Tidak Benar
Sabtu 16-11-2024,14:23 WIB
Dijerat Pasal Berlapis, Pembunuh Adik dan Ponakan Putat Indah Terancam Hukuman Mati
Sabtu 16-11-2024,21:52 WIB
Pecco Bagnaia Vs Jorge Martin: Persaingan Sengit Juara MotoGP Ditentukan hingga Balapan Terakhir
Sabtu 16-11-2024,17:28 WIB
Ketum PSSI Akan Evaluasi Menyeluruh jika Tidak Penuhi Target
Terkini
Sabtu 16-11-2024,23:14 WIB
Koarmada II Gelar Kejurnas Karate Piala Pangkoarmada RI 2024, Wujud Komitmen TNI AL dalam Pembinaan Olahraga
Sabtu 16-11-2024,22:06 WIB
Luluk Nur Hamidah Tetap Optimis Menang, Jelang Debat Pamungkas Pilgub Jatim
Sabtu 16-11-2024,21:52 WIB
Pecco Bagnaia Vs Jorge Martin: Persaingan Sengit Juara MotoGP Ditentukan hingga Balapan Terakhir
Sabtu 16-11-2024,21:39 WIB
Polresta Banyuwangi Terjunkan Anjing Pelacak untuk Ungkap Kasus Tragis di Kalibaru
Sabtu 16-11-2024,20:56 WIB