Korem 081/DSJ Ikut Meriahkan Virtual Poco-Poco Challenge Kemenpora

Kamis 17-09-2020,14:59 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Madiun, Memorandum.co.id - Dalam rangka memperingati dan memeriahkan Hari Olahraga Nasional, Korem 081/DSJ mengikuti Virtual Poco-Poco Challenge yang diselenggarakan oleh Kemenpora. Para personel Penrem 081/DSJ meliput latihan poco-poco yang dilakukan oleh anggota Korem 081/DSJ untuk selanjutnya dibuat dalam bentuk video pendek dengan durasi selama 3 menit. Untuk lebih memaksimalkan hasil dalam pengambilan dokumentasinya, Paur Produk Penrem 081/DSJ, Lettu Inf Erwan memantau langsung kinerja anggotanya di lapangan. Ia tampak piawai dan sigamengendalikan anggotanya yang tengah bekerja di lapangan dengan sesekali memberikan arahan. Meski cuaca sedang terik-teriknya, hal itu tak mengalahkan semangatnya untuk tetap memberikan yang terbaik dalam sisa pengabdiannya sebagai Prajurit TNI yang tinggal dua bulan lagi. Ditanya terkait hal itu, Lettu Inf Erwan mengatakan, jika hal tersebut merupakan salah satu bentuk tanggung jawabnya sebagai Paur produk Penrem 081/DSJ. “Hal seperti ini sudah biasa dan sering saya lakukan, karena hal itu juga sebagai bentuk tanggung jawab saya,” tuturnya saat kami temui usai meliput kegiatan tersebut di Halaman Makorem 081/DSJ, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Kamis (17/9/2020). Kami juga melihat, dengan keberadaan Lettu Inf Erwan di lapangan itu, mampu menjadikan semangat dan moril bagi anggotanya dalam bertugas. (alv/*)

Tags :
Kategori :

Terkait