NGANJUK, MEMORANDUM.CO.ID - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Rejoso, Kabupaten Nganjuk, menyebabkan jalan penghubung antara Desa Jintel dan Desa Kedungpadang ambles pada Sabtu malam 25 Oktober 2025.
BACA JUGA:Kapolres Nganjuk Wujudkan Harkamtibmas dengan Silaturahmi Bersama Para Kades di Kecamatan Lengkong
Polsek Rejoso bersama BPBD, perangkat desa, dan pihak kontraktor bergerak cepat melakukan peninjauan serta penanganan darurat di lokasi pada Senin 27 Oktober 2025.
Mini Kidi--
Pemantauan dilakukan untuk memastikan keamanan jalur alternatif dan membahas solusi teknis terkait perbaikan jalan serta jembatan yang menjadi akses utama masyarakat di dua desa tersebut.
BACA JUGA:Kapolres Nganjuk Gelar Salat Jumat Berjemaah di Masjid Sabilal Muhtadin Desa Ketandan
Upaya awal dilakukan dengan pemasangan bronjong penahan aliran air dan rencana pembuatan gorong-gorong berstandar agar tidak merugikan lahan warga sekitar.
BACA JUGA:Safari Subuh di Loceret, Kapolres Nganjuk Ajak Warga Perkuat Iman dan Waspadai Hoaks
Kapolres Nganjuk AKBP Henri Noveri Santoso SH SIK MM memberikan apresiasi atas langkah cepat jajaran Polsek Rejoso dalam menangani kejadian tersebut.
Polsek Rejoso bersama BPBD meninjau lokasi jalan ambles di Desa Jintel, Kecamatan Rejoso, Nganjuk. -Supriyanto/Iskandar Zulkarnain-
“Respons cepat di lapangan sangat penting untuk memastikan keselamatan dan kelancaran mobilitas warga. Kami berterima kasih atas koordinasi baik antara Polsek, BPBD, dan pemerintah desa dalam menanggulangi bencana ini,” ungkap AKBP Henri.
BACA JUGA:Kapolres Nganjuk Kawal Keamanan Peringatan Hari Santri Nasional di Mojosari
Kapolsek Rejoso AKP Totok Harianto menjelaskan bahwa pihaknya terus memantau perkembangan situasi di lapangan dan memastikan masyarakat tetap mendapat akses transportasi yang aman.
BACA JUGA:Santri Modern Jadi Harapan Bangsa, Kapolres Nganjuk: Warisi Semangat Perjuangan Pejuang Kemerdekaan
“Kami bersama pihak terkait telah berkoordinasi untuk membuat saluran air dan gorong-gorong baru agar kerusakan tidak meluas. Kami juga terus melaporkan setiap perkembangan kepada pimpinan,” ujar AKP Totok.