Polrestabes Surabaya Gelar Doa Kemanusiaan Untuk Indonesia

Jumat 15-05-2020,07:29 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

Surabaya, Memorandum.co.id - Polrestabes Surabaya bersama forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) serta tokoh lintas agama menggelar doa bersama di Masjid Baiturahman, Jumat (15/5)pagi. Kegiatan tersebut bertajuk doa kebangsaan dan kemanusiaan dari Surabaya untuk Indonesia. Selain di Mapolrestabes Surabaya, doa juga diwajibkan bagi seluruh anggota yang berada di 23 Polsek jajaran. Namun sesuai protokol kesehatan, doa bersama kali ini juga dilengkapi dengan aplikasi. Fungsinya, agar anggota di Polsek tetap bisa mengikuti meski dalam jaringan (daring). Kapolrestabes Surabaya Kombespol Sandi Nugroho menjelaskan, tujuan diadakannya kegiatan doa bersama tidak lain untuk memaksimalkan upaya-upaya kepolisian bersama TNI dan pemerintah dalam menangani pandemi covid-19 di Kota Surabaya. "Jadi selain usaha lahiriyah yang dilakukan seperti PSBB hingga diperpanjang, upaya tersebut juga harus diimbangi dengan berdoa. Meski saya yakin kita semua tidak pernah luput dari doa setiap hari," kata Sandi ditemui usai melaksanaan doa bersama di Masjid Baiturrahman, Jumat (15/5)pagi. Diluar hal tersebut, diadakannya doa bersama ini merupakan bentuk sinergitas dari TNI Polri dan Pemerintah dan masyarakat. Selain itu, dari kegiatan ini juga memperlihatkan guyub rukunnya masyarakat Kota Surabaya tidak pernah pudar untuk menyelesaikan permasalahan yang terjadi. "Juga yang paling penting juga, agar tercipta rasa aman nyaman di kota tercinta ini," pungkas lulusan terbaik Akademi Kepolisian (Akpol), 1995 itu. Senada disampaikan Danrem 084 Bhaskara Jaya Kolonel Inf Herman Hidayat. Menurutnya, melalui kegiatan doa bersama ini, pihaknya dengan Polri dan Pemerintah berharap pandemi ini bisa segera hilang. "Kami bersepakat untuk bersama-sama memberantas virus yang saat ini sedang mewabah. Mudah-mudahan segera berakhir," pungkas dia.(fdn/gus)

Tags :
Kategori :

Terkait