Gresik, Memorandum.co.id - Patroli gabungan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) yang dilaksanakan Polres dengan Kodim 0817 bersama Satpol PP Pemkab Gresik tiap malam terus digalakkan dengan menyisir sejumlah warkop. Pada Kamis (7/5) saat giat berlangsung, petugas berhasil mengamankan 9 pelanggar jam malam PSBB. Kasat Sabhara Polres Gresik, AKP Yudhi Prastio didampingi Kasubag Humas AKP Bambang Angkasa mengatakan, mereka semua yang terjaring terdiri dari pemilk dan pengunjung warkop dan mereka dibawa ke Mapolres untuk didata. Kemudian dicek suhu tubuhnya dengan thermo gun. "Dari 19 orang tersebut, 5 orang yang memiliki suhu tubuh di atas 38 derajat. Namun dari kelima pelanggar yang dirapid test hasilnya non-reaktif" jelasnya, Jumat (8/5). Waktu itu pihaknya bersama anggota patroli gabungan lain telah menyisir setiap jalan, mulai jalan Panglima Sudirman, Veteran (depan Stadion Gelora Joko Samudro), R A Kartini, dan Dr Soetomo. "Sebagai tambahannya kami telah memberikan imbauan kepada warga untuk tetap mematuhi protokol pencegahan Covid-19 dan tetap mematuhi aturan dalam PSBB," tambahnya. Sekadar diketahui, dalam pelaksanaan patroli tersebut telah diikuti sebanyak 54 personel yang berlangsung lancar dan dimulai pukul 21.00 hingga 23.00.(dri/har)
19 Orang Terjaring Razia PSBB, Semuanya Negatif
Jumat 08-05-2020,16:14 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 26-11-2024,17:32 WIB
Jelang Coblosan, Tri Rismaharini Dapat Pesan Ini dari Pengasuh Ponpes Sunan Drajat
Selasa 26-11-2024,10:35 WIB
Polres Jember Jemput Paksa Kades Tanggul Wetan, Diduga Korupsi Dana Kas Desa
Selasa 26-11-2024,09:00 WIB
Dugaan Adanya Politik Uang Menjelang Pilkada Wali Kota Batu, Begini Kata Bawaslu Kota Batu
Selasa 26-11-2024,06:41 WIB
Dugaan Money Politic di Masa Tenang Pilkada Kota Probolinggo 2024, Ini Respon Paslon dan Bawaslu
Selasa 26-11-2024,08:51 WIB
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Kota Blitar Terima Laporan Pembagian Uang, Sembako dan Brosur Kampanye Ibin-Elim
Terkini
Selasa 26-11-2024,22:12 WIB
Antisipasi Rawan Bencana, Tim Pamatwil Polda Jatim Tinjau Lokasi TPS di Kota Batu
Selasa 26-11-2024,22:01 WIB
Dalmas Polda Jatim Perkuat Pengamanan Pilkada Kota Batu 2024
Selasa 26-11-2024,21:49 WIB
Polres Batu Perketat Pengamanan Distribusi Logistik Pilkada 2024
Selasa 26-11-2024,20:37 WIB
378 Lembar Surat Suara Rusak Pilkada 2024 Dimusnahkan
Selasa 26-11-2024,20:28 WIB