Ketua Umum Golkar Bahlil Lahadalia Safari Ramadan ke Ponpes Tebuireng, Ziarah ke Makam Gus Dur

Jumat 14-03-2025,22:43 WIB
Reporter : Muhammad Anwar
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Ketua Umum Golkar Bahlil Lahadalia Safari Ramadan ke Ponpes Tebuireng, Ziarah ke Makam Gus Dur

Pengasuh Ponpes Tebuireng, KH Abdul Hakim Mahfudz (Gus Kikin), menyambut baik kedatangan Bahlil dan rombongan. Ia menilai tradisi safari Ramadan ini sejalan dengan kebiasaan Gus Dur semasa hidupnya.

BACA JUGA:Simbol Generasi Perintis, Golkar Surabaya Sepakat Bahlil Lahadalia Jadi Ketum

"Ini tradisi yang baik sekali. Gus Dur dulu juga sering berkeliling untuk silaturahmi, sehingga pertemuan seperti ini membawa kesejukan," ujar Gus Kikin.

Ia juga berpesan kepada para pemimpin muda di pemerintahan agar terus belajar dan meningkatkan wawasan demi kemajuan bangsa.

BACA JUGA:Luhut dan Bahlil Penuhi Syarat Jadi Ketum Golkar

"Anak muda harus banyak belajar, karena ilmu itu sangat penting untuk mengatasi berbagai tantangan ke depan," pungkasnya. (war) 

Kategori :