Debat Publik Pilkada Kota Batu 2024: Tiga Paslon Ungkap Visi dan Misi

Selasa 22-10-2024,21:14 WIB
Reporter : Ariful Huda
Editor : Ferry Ardi Setiawan

BATU, MEMORANDUM.CO.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batu menyelenggarakan debat publik pertama untuk Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batu 2024 pada Senin 21 Oktober 2024 malam di Hotel Golden Hills. 

Debat ini menjadi salah satu tahapan penting dalam Pilkada serentak 2024, yang akan dilaksanakan pada Rabu, 27 November 2024.

BACA JUGA:KPU Kota Batu Pastikan Distribusi Logistik

Ketua KPU Kota Batu, Heru Joko Purwanto, menjelaskan bahwa debat ini akan diadakan sebanyak tiga kali. Setiap debat akan menampilkan tiga pasangan calon (paslon) wali kota dan wakil wali kota, yang masing-masing akan memaparkan visi, misi, serta program kerja mereka di hadapan publik.

BACA JUGA:KPU Kota Batu Terima Pendaftaran 3 Bapaslon Cawali-Cawawali

"Debat ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada masyarakat agar dapat menilai dan mempertimbangkan pilihan mereka secara tepat pada hari pencoblosan," kata Heru.

BACA JUGA:KPU Kota Batu Resmi Tetapkan Nomor Urut Ketiga Paslon

Debat pertama ini menjadi kesempatan bagi pemilih di 302 Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk lebih mengenal para calon pemimpin Kota Batu. 

Tiga paslon yang mengikuti Pilkada Batu 2024 adalah Nurochman dan Heli Suyanto (nomor urut 1), Firhando Gumelar dan Rudi (nomor urut 2), serta Krisdayanti dan Kresna Dewanata Phrosakh (nomor urut 3).

BACA JUGA:Kampanye Damai, Tiga Paslon Wali Kota dan Wawali Kota Batu Ucap Ikrar Bersama

Heru menambahkan, debat publik ini tidak hanya merupakan ajang penyampaian visi dan misi, tetapi juga menjadi platform untuk adu gagasan dan strategi pembangunan Kota Batu selama lima tahun ke depan.

"Dengan adanya debat publik, masyarakat dapat melihat secara langsung bagaimana visi dan misi dari masing-masing calon yang nantinya akan mempengaruhi keputusan mereka saat memberikan suara," ujar Heru.

BACA JUGA:3 Bapaslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batu Lolos Menuju B1 Tahun 2024

Debat ini juga menjadi sarana kampanye yang diatur oleh peraturan perundang-undangan, di mana pasangan calon diberi ruang untuk menyampaikan ide-ide dan strategi kepada publik secara terbuka. Selain itu, sesi tanya jawab antar-paslon memberikan gambaran yang lebih jelas tentang rencana pembangunan mereka.

KPU Kota Batu berkomitmen untuk melaksanakan debat publik ini dengan tujuan tidak hanya mematuhi ketentuan hukum, tetapi juga untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam proses demokrasi.

Kategori :