LAMONGAN, MEMORANDUM.CO.ID - Manajemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr. Soegiri Lamongan bersama Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Lamongan dan Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Lamongan berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan kesehatan yang berkualitas serta meningkatkan peran kualitas SDM dan sarana, prasarana di RSUD Dr. Soegiri Lamongan.
Itu di antaranya tujuan RSUD Dr. Soegiri Lamongan, dengan memiliki Motto Senyum, Salam, Sapa, Sentuh dan Do'akan Semoga Lekas Sembuh.
Dalam substansinya meningkatkan derajat kepuasan masyarakat soal pelayanan di Dr. Soegiri Lamongan. Hal ini diungkapkan oleh Direktur RSUD Dr. Soegiri Lamongan, dr. Moh Chaidir Annas, M.MKes., yang disampaikan melalui Humas atau, Kasubag Hukum Organisasi dan Pemasaran RSUD Dr. Soegiri Lamongan, Tadi, S.Kep., Ners., Selasa 10 September 2024.
BACA JUGA:Prioritas Lamongan Sehat, Bupati Resmikan Poliklinik II Dr Soegiri
Ditekankan pentingnya peran PPNI dan juga IBI dalam kolaborasi pelayanan dan perawatan pasien. "PPNI dan IBI Lamongan telah berkontribusi aktif dalam menyelenggarakan seminar dan workshop di RSUD dr. Soegiri, yang berdampak positif pada peningkatan mutu layanan," ujarnya.
Sebagai bentuk apresiasi dan sinergitas, RSUD dr. Soegiri menyelenggarakan berbagai kegiatan, diantaranya seminar dan workshop peningkatan kompetensi perawat dan penyuluhan tentang pola hidup sehat.
Atas nama pribadi, seluruh direksi dan staf RSUD dr Soegiri Lamongan, pihak managemen menyampaikan penghargaan dan terima kasih atas dedikasi PPNI dan IBI Lamongan. "Saya berharap kerja sama ini dapat terus berlanjut dan semakin ditingkatkan dalam melayani masyarakat kedepannya," ucapnya.
BACA JUGA:Temu Alumni RSUD Soegiri Lamongan
Ditambahkan, "Saat ini sedang marak sekali kasus penyakit Mpox atau MonkeyPox, dan Kasusnya sudah masuk sampai Jawa Timur.
Untuk itu, Yukk...!!! cegah penyebaran penyakit ini dengan selalu menerapkan kebersihan, waspadai gejalanya dan jangan lupa selalu menjaga kesehatan. "Jika anda mengalami tanda dan gejala penyakit Mpox atau MonkeyPox segera datang ke RSUD Dr. Soegiri Lamongan," pintanya.
Terpisah, "Komitmen PPNI terus meningkatkan profesionalitas perawat dalam memberikan asuhan keperawatan yang bermutu dan berfokus pada keselamatan pasien," ungkap Ketua DPD PPNI Kabupaten Lamongan, Nurul Chayatin, S.Kep., M.Kep.
BACA JUGA:Visitasi Kemenkes RI Jadikan RSUD Soegiri Sebagai RS Pendidikan
DPD PPNI Kabupaten Lamongan 50 tahun berkiprah, Nurul menyampaikan, para perawat di RSUD Dr. Soegiri telah menunjukkan dedikasi tinggi, loyalitas, dan tanggung jawab dalam melayani pasien selama 24 jam.
Kendati demikian, "Perawat RSUD dr Soegiri Lamongan sebagai ujung tombak dalam pelayanan pasien, senantiasa menerapkan perilaku "caring", memberikan edukasi kesehatan (KIE) dan meningkatkan komunikasi yang efektif," terang Nurul.
Senada, Ketua IBI Cabang Lamongan Hj. Nanik, S.ST., M.MKes., juga menyampaikan, "IBI Cabang Lamongan mengajak untuk bersama-sama berkolaborasi menjadi bagian penting dalam memberikan kontribusi penurunan stunting di Lamongan.