Akhir Masa Penjaringan, Dua Bacalon Bupati Kembalikan Formulir ke DPC PDI-P

Akhir Masa Penjaringan, Dua Bacalon Bupati Kembalikan Formulir ke DPC PDI-P

HM Sanusi mengembalikan formulir bacalon ke DPC PDI Perjuangan Kabupaten Malang.-Biro Malang Raya-

BACA JUGA:Abdul Ghofur Utus Delegasi Ambil Formulir Bacakada ke DPC Demokrat Lamongan

Pada kesempatan yang sama Gunawan mengungkapkan, bahwa awalnya tidak mempunyai angan-angan untuk mencalonkan diri. Namun karena permintaan  para pendukungnya dan ditelepon langsung oleh DPD untuk mendaftarkan diri sebagai bacabup. Maka dirinya langsung melakukan persiapan untuk mendaftarkan diri sebagai bacabup, dalam Pilkada Serentak Kabupaten Malang 2024.

"Dalam pencalonan ini saya akan berjuang secara sungguh-sungguh dan bersama pendukung untuk mewuujudkan Kabupaten Malang yang Gemah Ripah Loh Jinawi," ujar Gunawan.

BACA JUGA:Bupati dan Wakil Bupati Aktif Berebut Mendaftar Bacakada di DPD NasDem Lamongan

Anggota DPRD Provinsi Jatim itu menambahkan, karena keberhasilan tidak bisa diraih tanpa adanya dukungan. Maka secara bersama dan gotong royong untuk mewujudkan kabupaten seperti harapan, di mana masyarakatnya makmur karena bisa menikmati kesehatan pendidikan yang baik dan gratis.

"Hati kita harus gerak terus semangat terus untuk kemajuan Kabupaten Malang" imbuhnya.

Demikian juga dengan HM Sanusi, dirinya meminta doa bersama, agar dirinya terpilih kembali dalam kontestasi Pilkada November nanti. Karena Malang Makmur harus diselesaikan secara sempurna, untuk mengarah ke sana harus bisa duduk kembali sebagai bupati periode 2024-2029.

Keduanya saat ditanya siapa yang bakal digandeng, serta sudah membangun dengam partai mana sebagai koalisinya nanti. Jawaban yang hampir sama diberikan oleh kedua bacalon, politik itu fluktuatif dan semuanya bisa dilakukan. 

BACA JUGA:Putra Mantan Orang Nomor Satu di Lamongan, Resmi Daftar Calon Bupati di DPD NasDem

Namun semuanya berserah pada DPP siapa dan partai apa, nantinya yang secara bersama dalam kontestasi Pilkada 2024. Namun semuanya berharap bisa memenangkan Pilkada Serentak Kabupaten Malang untuk memajukan pembangunan Kabupaten Malang secara menyeluruh. (*)

Sumber: