Korsleting, Rumah di Klakah Rejo Terbakar

Korsleting, Rumah di Klakah Rejo Terbakar

Surabaya, Memorandum.co.id - Gegara korsleting, rumah Sukandar (72), di Jalan Jalan Klakah Rejo Lor 4C/26 terbakar, Senin (9/3) pukul 09.30. Informasi dihimpun Memorandum, saat kejadian penghuni rumah berada di luar. Di dalam rumah hanya ada cucunya Sukandar yang berumur tujuh tahun dan lima tahun. Mendadak tetangganya, Didi Suyandi (75), berteriak minta tolong begitu melihat asap dari rumah Sukandar. "Saya dan warga langsung menyuruh kedua cucunya menyelamatkan diri," ungkap Didi kepada petugas. Selanjutnya, warga sekitar membantu memadankan api dengan alat seadanya, sehingga api tidak sempat membesar. Tidak lama kemudian datang mobil PMK ikut membantu memadamkan api dan melakukan pengecekan untuk memastikan api benar-benar padam. Sementara itu, Kanitreskrim Polsek Benowo Ipda Jumeno membenarkan kejadian tersebut. Setelah mengecek ke TKP dan memeriksa dua orang saksi, dugaan sementara penyebab kebakaran karena korsleting di salah satu kamar. "Kebakaran akibat korsleting dari stop kontak. Tapi berhasil dipadamkan oleh warga setempat," kata Jumeno. Selain itu, tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu karena penghuni sedang keluar rumah. "Hanya kerugian materi saja," pungkas Jumeno. (rio/fer/day)

Sumber: