Antisipasi Premanisme, Polsek Bojonegoro Kota Patroli di Terminal Rajakwesi

Antisipasi Premanisme, Polsek Bojonegoro Kota Patroli di Terminal Rajakwesi

Antisipasi Premanisme, Polsek Bojonegoro Kota Patroli di Terminal Rajakwesi--

BOJONEGORO, MEMORANDUM – Pasca mudik Lebaran Personel Polsek kota, Polres Bojonegoro, Polda Jawa Timur terus berkomitmen untuk menjaga kamtibmas di wilayahnya tetap kondusif menggelar patroli keamanan atau Patroli Birukan Bojonegoro ke dalam Terminal Bus Rajekwesi Bojonegoro.

Kegiatan patroli ini dilakukan dengan tujuan untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya kerawanan 3C ataupun premanisme di area terminal. Polisi berada di kawasan tersebut untuk memastikan ketertiban dan keamanan bagi para pengguna jasa angkutan umum.

BACA JUGA:Tingkatkan Profesionalitas, Polres Bojonegoro Gelar Pelatihan Fungsi Teknis Samapta

Dalam kegiatan patroli ini, dipimpin langsung Ipda Riki Amirudin, S.H selaku Panit 1 Lantas Polsek Bojonegoro kota bersama dengan anggota piket, petugas aktif berkeliling di dalam terminal dan memberikan himbauan kepada masyarakat guna memastikan situasi tetap aman terkendali dan terjaganya ketertiban.

Tak hanya itu petugas juga menyambangi petugas Dinas Perhubungan yang bertugas di area terminal.

Tindakan preventif ini diambil guna mencegah adanya gangguan keamanan dan melindungi kepentingan serta kenyamanan masyarakat pengguna terminal pasca mudik lebaran.

BACA JUGA:Pererat Silaturahmi dengan Tokoh Agama, Kapolres Bojonegoro Kunjungi Ponpes Sabilunnajah

Saat dikonfirmasi, Kapolsek Bojonegoro Kota Kompol Mukodam, A.Md., S.Kom mengatakan, Terkait dengan kegiatan patroli tersebut, khususnya jajaran Polsek Kota Polres Bojonegoro terus berusaha secara maksimal untuk mengantisipasi kerawanan atau gangguan Kamtibmas, dengan meningkatkan kegiatan patroli di berbagai tempat pusat kegiatan masyarakat maupun obyek vital lainnya.

"Di terminal Rajekwesi ini, masyarakat para pengguna jasa transportasi diharapkan untuk meningkatkan kewaspada terhadap barang bawaannya agar tidak menjadi korban kejahatan,” jelasnya .

Hingga sampai saat usai, kegiatan patroli berjalan lancar dan situasi di dalam Terminal Bus Rajekwesi dilaporkan aman dan tertib.(top)

Sumber: