Pimpin Apel Jelang Cuti dan Libur Bersama, Kakanim Manado Cek dan Pastikan Ruangan Aman

Pimpin Apel Jelang Cuti dan Libur Bersama, Kakanim Manado Cek dan Pastikan Ruangan Aman

Kakanim Manado Made Nur Hepi Juniartha memimpin Apel Sore di Aula Kanim Manado.-Sujatmiko-

MANADO, MEMORANDUM - Kantor Imigrasi Kelas I TPI Manado melaksanakan Apel Sore bersama dengan seluruh Jajaran yang dilaksanakan di Aula Kanim Manado, Jumat, 5 April 2024. Dalam Apel Sore itu langsung dipimpin Kakanim Manado Made Nur Hepi Juniartha.

BACA JUGA:Imigrasi Manado Ikuti Apel Mudik Bersama Hari Raya Idulfitri 1445 H

Pada kesempatan apel sore tersebut, kakanim menyampaikan bahwa pada hari ini adalah hari terakhir bekerja sebelum cuti dan hari libur bersama dalam rangka Hari Raya Idulfitri 1445 H.

BACA JUGA:Imigrasi Manado Ikuti Apel Mudik Bersama Hari Raya Idulfitri 1445 H

Made mengimbau agar yang akan pulang atau mudik agar berhati-hati dan menjaga kesehatan agar dapat bekerja dengan optimal kembali setelah libur selesai.

BACA JUGA:Kantor Imigrasi Manado Perkuat Upaya Pemberantasan Pungli dan Gratifikasi

“Jaga kesehatan agar dapat bekerja dengan optimal kembali setelah libur selesai.  Dan mudik agar berhati-hati,” ujarnya.

BACA JUGA:Ramadan Berkah, Imigrasi Manado Bagikan Takjil Gratis

Selanjutnya, kakanim menyampaikan terkait keamanan di lingkungan kerja seperti mematikan perangkat listrik yang tidak  digunakan dan selanjutnya melaksanakan pemeriksaan steriliasasi ruangan.

BACA JUGA:Imigrasi Manado Sinergi dengan Stakeholder Hadapi Tantangan Keimigrasian di Era Digitalisasi

Made Hepi juga mengingatkan kepada petugas piket layanan dan keamanan yang sudah diatur sesuai jadwal agar melaksanakan tugas dengan baik.

BACA JUGA:Imigrasi Manado Penuhi Undangan Sosialisasi Pelayanan Antarkerja dan Retribusi DKPTKA

“Telah dibentuk tim piket layanan dan keamanan, tolong dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab dan dimonitor oleh koordinator apabila ada masyarakat yang membutuhkan pelayanan emergency/darurat,“ujarnya.

BACA JUGA:Imigrasi Manado Perkuat Komitmen Wujudkan ZI Melalui Monev RB dan LKE

Kakanim pada arahan terakhir mengucapkan Selamat menjalankan ibadah puasa serta selamat Hari Raya Idulfitri 1445 H.

Setelah Apel Sore, kakanim melanjutkan dengan mengecek dan memastikan seluruh ruangan sudah aman dan dalam kondisi tersegel.

BACA JUGA:Tingkatkan Kompetensi Pegawai, Imigrasi Manado Gelar Pelatihan Penyusunan SKP

"Hal ini sebagai tindakan antisipasi untuk menghadapi gangguan keamanan lingkungan kerja selama libur beberapa hari ke depan," ucapnya.

BACA JUGA:Imigrasi Manado Deportasi WNA Amerika Serikat Melalui Bandara Soekarno Hatta

Hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi kejadian tidak terduga seperti kebakaran dan gangguan keamanan lainnya. (*)

Sumber: