Manchester United Kubur Impian Liverpool Rebut FA Cup
Selebrasi Amad Diallo yang berbuah kartu merah.--
MANCHESTER-Manchester United (MU) mengubur impian Liverpool untuk meraih FA Cup. Di babak perempat final Minggu malam, 17 Maret 2024, Setan Merah-julukan MU, menekuk The Reds, 4-3 via babak tambahan. Di waktu normal, kedua tim bermain imbang 2-2.
MU mencetak gol terlebih dulu di menit ke-10 melalui sontekan Scott McTominay di menit ke-10. Namun, satu menit jelang turun minum Liverpool menyamakan kedudukan melalui tendangan Alexis Mac Allister. Di injury time babak pertama, Liverpool balik unggul melalui Mohamed Salah.
BACA JUGA:Sir Alex Ferguson, Pelatih Legendaris yang Ikut Andil dalam Kehancuran Manchester United
Di babak kedua, MU gencar melakukan serangkaian serangan. Namun, gol penyama kedudukan belum juga tercipta. Tiga menit jelang babak kedua usai, pemain pengganti Antony mencetak gol dan skor berubah, 2-2.
BACA JUGA:Pengemar Manchester United Jangan Berharap Banyak di Transfer Window Januari, Ini Alasanya
Di injury time Marcus Rashford hampir saja mencetak gol penentu kemenangan. Sayang, sontekan striker Timnas Inggris ini sedikit melebar. Babak tambahan pun dilakukan untuk mencari pemenang.
Menit ke-105, gawang MU justru kebobolan melalui pemain pengganti Harvey Elliot. Namun mental juara MU terlhat setelah Rashford mencetak gol penyeimbang.
Gol penentu kemenangan MU dicetak oleh Amad Diallo di menit ke-120. Melalui skema serangan balik, Diallo mendapatkan bola dari sodoran Garnacho, sepakan pemain nomor 16 ini menghujam gawang Liverpool. Tapi, selebrasi berlebihan membuat pemain muda ini kemudian harus keluar karena mendapatkan kartu kuning kedua.
Di babak semifinal, MU akan bertemu Conventry City. Sedangkan babak semifinal lainnya mempertemukan Manchester City yang bertemu Chelsea.
Pelatih MU, Erik ten Hag mengatakan, timnya mempunyai energi yang luar biasa untuk melakukan hal-hal yang luar biasa.
"Ketika Anda mengalahkan Liverpool, Anda bisa mengalahkan lawan mana pun," ungkapnya seperti dilansir ESPN.
Ten Hag menghadapi pertanyaan tentang masa depannya menyusul kedatangan salah satu pemilik baru, Sir Jim Ratcliffe, namun pelatih asal Belanda itu mengatakan para pemainnya menunjukkan mengapa dia adalah orang yang tepat untuk pekerjaan itu dengan penampilan mereka melawan tim Jurgen Klopp.
“Di 35 menit pertama, kami kembali menunjukkan bahwa masa depan tim ini sangat cerah,” ujarnya.
"Ada potensi yang sangat besar. Kami harus mengeluarkannya dan mendapatkan konsistensi. 35 menit pertama sangat menyenangkan. Mereka memiliki karakter hebat dan determinasi yang kita lihat lagi," bebernya. (*)
Sumber: