Bangun Kebersamaan di Bulan Ramadan, Komunitas Gowes Lapder Berbagi Takjil

Bangun Kebersamaan di Bulan Ramadan, Komunitas Gowes Lapder Berbagi Takjil

Anggota Lapder bagi-bagi takjil di Jl. Jalan Semeru, Desa Tegalsari, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember-Biro Jember-

JEMBER, MEMORANDUM - Bulan Ramadan yang penuh berkah dimanfaatkan oleh berbagai kalangan untuk berbagi, tak terkecuali komunitas sepeda gunung (lapder). Pada hari Minggu, 17 Maret 2024, komunitas gowes Lapangan Desa Tegalsari (lapder) di Jember, Jawa Timur, mengadakan kegiatan berbagi takjil kepada warga.

Kegiatan ini berlangsung di Jalan Semeru, Desa Tegalsari, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember. Sebanyak 150 paket takjil dibagikan kepada warga yang melintasi atau sedang ngabuburit di kawasan tersebut.

"Dana untuk takjil ini dihimpun dari donasi anggota gowes Lapder," ujar Amin, ketua komunitas Lapder. "Acara ini baru pertama kali diadakan tahun ini. Insyaallah, selama bulan Ramadhan, kita akan mengadakan dua kali pembagian takjil di lokasi yang berbeda, yaitu pada tanggal 17 dan 31 Maret 2024, mulai pukul 16.00 WIB sampai selesai."

Amin menambahkan bahwa komunitas Lapder berdiri sejak tahun 2022. "Alhamdulillah, teman-teman satu tim kompak," ungkapnya.

BACA JUGA:Polsek Rowokangkung Bagikan Takjil Gratis

Eko Sadel, salah satu anggota komunitas, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membangun kebersamaan di bulan Ramadhan. "Kegiatan ini perlu dimaknai sebagai ajang silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan," tuturnya.

Setelah pembagian takjil, para anggota komunitas Lapder berbuka puasa dan salat Maghrib bersama di Masjid At Tagwa.

"Alhamdulillah, cuaca cerah dan pembagian takjil berjalan lancar sesuai dengan rencana," kata Pak RW, salah satu pembina komunitas Lapder. "Semoga acara ini menjadi motivasi dan evaluasi bagi kita semua untuk tahun depan."

Kegiatan berbagi takjil ini merupakan contoh kecil bagaimana komunitas gowes Lapder membangun kebersamaan dan berbagi kebahagiaan di bulan Ramadhan. Semoga kegiatan ini dapat terus dilakukan dan menginspirasi komunitas lain untuk melakukan hal yang serupa. (edy)

Sumber: