Aspal Jebol di Jalan Kranggan, Warga Tancapkan Bambu di Tengah Jalan

Aspal Jebol di Jalan Kranggan, Warga Tancapkan Bambu di Tengah Jalan

Bambu yang ditancapkan di Jalan berlubang sebagai penanda.-Alfin-

SURABAYA, MEMORANDUM - Pengguna jalan yang melewati ruas Jalan Kranggan harus ekstra berhati-hati. Sebab, ada lubang menganga di tengah jalan atau di sekitar lampu lalu lintas kawasan Kecamatan Bubutan. Lubang itu diduga melintang di atas saluran air.

Warga sekitar yang mengetahui kejadian tersebut langsung memasang rambu-rambu peringatan agar pengguna jalan waspada. Rambu-rambu tersebut dipasang di titik lokasi jebolnya aspal sejak kemarin malam.

"Bambu itu ditancapkan dan atasnya diberi karung sebagai penanda bagi pengguna jalan. Jangan sampai terperosok ke lubang, " kata Aris Warga sekitar.

Aris mengaku, jalan berlubang itu ternyata di bawahnya ada gorong-gorongnya. "Lubangnya cukup dalam.  Kami berharap pihak terkait segera memperbaiki jalan berlubang tersebut, " harapnya.

BACA JUGA:Kondisi Jalan Rusak Berat di Jatim Capai 60 Km

Untuk penyebab jebolnya aspal di Jalan Kranggan tersebut Aris kurang tahu betul. Namun diduga karena gorong gorong yang mengalami kerusakan. Akibatnya, aspal di atasnya pun jebol.

"Tidak kuat menahan beban diatasnya sehingga jebol. Apalagi di lokasi tersebut terdapat lampu lalu lintas sehingga banyak kendaraan berhenti di lokasi jebolnya Jalan itu, " jelasnya.

Sementara itu Kepala Bidang (Kabid) Jalan dan Jembatan Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga (DSDABM) Kota Surabaya, Adi Gunita pihaknya akan segera melakukan perbaikan.

"Kami akan segera melakukan perbaikan, " kata Adi Gunita kepada Memorandum.

BACA JUGA:Pengerjaan Jalan Rusak di Surabaya Dilakukan Bertahap

Pihaknya mengimbau kepada pengguna jalan untuk sementaranya ini berhati-hati saat melintas di Jalan Kranggan. Ia juga meminta warga sekitar untuk bersabar menunggu perbaikan aspal tersebut.

"Segera kami tindak lanjuti. Kami imbau pengguna jalan untuk berhati-hati saat melintas di Jalan Kranggan," pungkasnya.(alf)

Sumber: