Patroli Polisi di Surabaya Tengah Malam Hingga Subuh
Polsek Simokerto melakukan patroli di sejumlah titik di Kota Surabaya.--
SURABAYA, MEMORANDUM - Petugas kepolisian dari Polsek Bubutan, Simokerto, dan Tambaksari, Polrestabes SURABAYA, melakukan patroli di sejumlah titik di Kota SURABAYA. patroli ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan dan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Kamis 18 Januari 2024 malam hari.
Patroli dimulai dari Jalan Indrapura, di depan Kantor DPRD Provinsi Jawa Timur. Selanjutnya, patroli dilanjutkan ke Jalan Rajawali, di depan SMP N 5, Jembatan Merah, dan Jalan Kenjeran, di depan Makam Rangka.
Dalam patroli tersebut, petugas tidak menemukan adanya gerombolan pemuda yang membuat resah masyarakat atau pelaku kejahatan yang beraksi. Namun, petugas tetap memberikan imbauan kepada masyarakat untuk berhati-hati dan waspada terhadap tindak kejahatan.
BACA JUGA:Kapolsek Simokerto Konsisten Tindak Tegas Pelaku Kejahatan
Kompol Mohammad Irfan, Kapolsek Bubutan, mengatakan" bahwa patroli ini akan terus digencarkan secara intensif di waktu tengah malam hingga menjelang pagi. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan dan gangguan kamtibmas," ucapnya.
"Kami tidak segan untuk memberikan tindakan tegas kepada pelaku kejahatan," tegas Kompol Irfan.
Patroli polisi di tengah malam hingga subuh merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh kepolisian untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Kota Surabaya. Patroli ini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.(mtr)
Sumber: