Inilah Tips Jika Terlanjur Klik File APK Penipuan
ilustrasi peretas handphone--
SURABAYA, MEMORANDUM - Maraknya peretasan dan penipuan online dengan trik menyebarkan malware melalui file .APK (Android Package) yang dikirimkan melalui pesan WhatsApp (WA). membuat pengguna gawai menjadi was-was.
Pasalnya, melalui aplikasi yang tidak resmi atau bodong tersebut membuat korban dengan tanpa sadar memberikan persetujuan untuk mengizinkan aplikasi tersebut mengakses aplikasi SMS dan aplikasi lainnya.
BACA JUGA:Waspada! Modus Penipuan
BACA JUGA:Penipuan Jadi Kejahatan Tertinggi Kedua di Jatim, Waspadalah, Waspadalah
Namun bagaimana apabila masyarakat sudah terlanjur menekan file APK bodong tersebut. Berikut ini tips jika terlanjur mengunduh file APK:
1. Putuskan koneksi data seluler atau Wifi
Segera matikan semua koneksi, bisa dengan mengaktifkan mode pesawat. Dengan koneksi internet yang terputus, pelaku tidak bisa mengakses ponsel dan pengambilan data pribadi pun dapat dihindarkan.
2. Bersihkan data serta cache aplikasi bodong
Dengan langkah ini, pelaku tidak dapat mengakses aplikasi digital banking maupun dompet digital di handphone calon korban dari jarak jauh.
BACA JUGA:Bareskrim Ungkap Peretasan Kartu Kredit di Jepang, Kerugian Capai 1,6 Milyar
3. Menghapus aplikasi bodong yang sudah terpasang
Menghapusnya atau bahkan memformat ulang ponsel ke setelan pabrik menjadi satu-satunya solusi.
4. Mengubah dan mengganti beberapa item mulai dari username, pin, dan password mobile banking termasuk email pribadi
Sumber: