Dorong Peningkatan PAD dan Ekonomi Masyarakat, Pemdes Bungur Bangun Puluhan Kios Toko

Dorong Peningkatan PAD dan Ekonomi Masyarakat, Pemdes Bungur Bangun Puluhan Kios Toko

Kios pertokoan Desa Bungur.-Biro Tulungagung-

TULUNGAGUNG, MEMORANDUM - Untuk mendorong percepatan serta peningkatan perekonomian masyarakat, Pemerintah Desa Bungur, Kecamatan Karangrejo sukses dan tepat waktu membangun kios pertokoan di kawasan wajah desa.

Dikonfirmasi kesuksesan ini, Kepala Desa Bungur, Sutoyo mengatakan, adanya pembangunan 6 unit kios pertokoan baru di pinggir Jalan Raya Bungur sudah masuk program rencana pembangunan jangka menengah desa (RPJMDes) tahun 2019, yang disetujui oleh seluruh lembaga desa.

Kades Sutoyo menambahkan, pembangunan unit kios pertokoan berdasarkan (rencana kerja perintah desa) RKPDes tahun 2019 - 2023. Dan terealisasi 100 persen di akhir tahun 2023. 

BACA JUGA:Sah, Pemkab Tulungagung Setujui Dana Hibah Rp 53,47 M untuk Pilkada 2024

"Alhamdulillah 6 unit kios pertokoan sudah selesai dan semuanya disewa oleh warga desa kita sendiri serta sudah digunakan untuk berjualan," terangnya, Kamis 28 Desember 2023.

Sampai sekarang, lanjut Kades Sutoyo, Pemerintah Desa Bungur melalui dana desa sejak mulai tahun 2019 telah berhasil membangun 24 unit kios pertokoan, dan semuanya sudah laku disewa warga.

"Dengan adanya kios pertokoan ini semoga bisa memberdayakan ekonomi masyarakat, khususnya para pedagangnya. Kemudian untuk masyarakat yang ingin belanja menjadi lebih dekat dan mudah terlayani di toko yang ada di ruko Desa Bungur," jelasnya.

BACA JUGA:Pemkab Tulungagung Ajak Santri Ambil Peran dalam Ketenangan Kesuksesan Pemilu 2024

Kades Sutoyo juga berharap, adanya kios pertokoan ini bermanfaat bagi masyarakat usaha mikro kecil menengah (UMKM) supaya penghasilannya meningkat, dan utamanya, pendapatan asli desa (PAD) juga bertambah. 

"Selanjutnya, nantinya pendapatan dari hasil sewa kios pertokoan akan diperuntukkan untuk kesejahteraan masyarakat warga Desa Bungur," pungkasnya.(kin/mad)

Sumber: