Tokopedia - TikTok Shop Bersatu Dukung UMKM di Indonesia

Tokopedia - TikTok Shop Bersatu Dukung UMKM di Indonesia

tokopedia-tiktokshop--

SURABAYA, MMEORANDUM - TikTok resmi ambil alih dengan menyuntikkan investasi sebesar Rp23,2 triliun (kurs Rp15.486) ke PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GoTo). 

BACA JUGA:Forum Wartawan Teknologi Bersama BenihBaik.com dan Tokopedia Buka Donasi untuk Jurnalis dan Pekerja Informal T

Strategis kemitraan ini nantinya akan mengkombinasikan TikTok Shop dan Tokopedia di bawah nauangan PT Tokopedia.

Melalui kemitraan ini, TikTok dan GoTo bertujuan untuk memberikan manfaat yang lebih besar bagi pengguna dan pelaku UMKM di Indonesia. 

BACA JUGA:Penutupan TikTok Shop, Pengamat Ekonomi Unair: Bukan Terobosan Efektif

Pertumbuhan bisnis Tokopedia yang dikombinasikan dengan TikTok Shop Indonesia diharapkan akan memberikan keuntungan bagi GoTo, yang akan tetap menjadi mitra ekosistem bagi Tokopedia. 

"Sebagai komitmen jangka panjang dalam berinvestasi mendukung operasional Tokopedia, tanpa dilusi lebih lanjut pada kepemilikan GoTo di Tokopedia, TikTok akan menginvestasikan lebih dari 23,3 triliun atau US$ 1,5 miliar," tulis keterangan dalam akun resmi TikTok, Selasa 12 Desember 2023.

 

Sumber: