Polsek Tegalsari Jumat Curhat dengan Tokoh Agama

Polsek Tegalsari Jumat Curhat dengan Tokoh Agama

KapolsekTegalsari Kompol Imam Mustolih melaksanakan silaturahmi dengan tokoh agama.--

SURABAYA, MEMORANDUM - Untuk membina dan mempererat hubungan antara Polsek Tegalsari dengan tokoh agama serta tokoh masyarakat, Polsek Tegalsari melaksanakan silaturahmi dengan tokoh agama yang dikemas dalam jumat curhat di Jalan Kedung Rukem Kel. Kedungdoro Surabaya, Jumat 1 Desember 2023.

Kapolsek Tegalsari, Kompol Imam Mustolih menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang harmonis dan aman terkendali.

BACA JUGA:Kapolsek Tegalsari Pimpin Apel Gabungan Pengamanan Unras

"Dengan silaturahmi ini, kami dapat lebih dekat dengan tokoh agama dan tokoh masyarakat, sehingga dapat menjalin kerja sama yang baik dalam menjaga kamtibmas di wilayah Tegalsari," ujarnya.

Ia sekaligus mengajak kepada tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk tetap waspada terhadap gangguan kamtibmas, terutama menjelang tahun politik 2024.

BACA JUGA:Polsek Tegalsari Patroli Rumah Pompa Pantau Debit Air

"Kepada para tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang tahun politik 2024," ajaknya.

Tokoh agama dan tokoh masyarakat yang hadir dalam kegiatan tersebut mengapresiasi silaturahmi yang dilakukan oleh Polsek Tegalsari. Mereka berharap agar kegiatan ini dapat terus dilaksanakan secara rutin.

BACA JUGA:Polsek Tegalsari Rakor Bersama Panwascam dalam Rangka Ops Mantap Brata Semeru 2023

"Kami menyampaikan terima kasih kepada Kapolsek Tegalsari berserta jajarannya yang telah menjalin tali silahturahmi dalam menjaga kamtibmas di wilayah Kec.Tegalsari menjadi aman, harmonis," ucap H. Mukhsin.

Hal senada juga disampaikan oleh Sudomo selaku Ketua RW 006 Kelurahan Kedungdoro.

"Saya sampaikan ucapan terima kasih kepada tokoh masyarakat Kel.Tegalsari,bapak Kapolsek Tegalsari yang telah menjalin silahturahmi dan hubungan baik serta kepada perangkat Kelurahan Kedungdoro dalam menciptakan kampung yang harmonis menjelang tahun Politik 2024 dan sosialisasi kepada warga masyarakat Kelurahan Kedungdoro," paparnya.(mtr)

Sumber: