Aksi Unras GASPER di Bundaran Waru Surabaya Aman dan Kondusif

Aksi Unras GASPER di Bundaran Waru Surabaya Aman dan Kondusif

Kapolsek Gayungan, Kompol Tries Sis Bintoro pengamanan Unras di bundaran Waru.--

SURABAYA, MEMORANDUM-Aksi unjuk rasa (unras) yang digelar oleh Gerakan Serikat Pekerja (GASPER) di Bundaran Waru, Surabaya,berlangsung aman dan kondusif. Aksi tersebut diikuti oleh sekitar 1.000 orang anggota GASPER dari berbagai daerah di Jawa Timur, Kamis 30 November 2023.

Dalam aksinya, para buruh menuntut kenaikan upah minimum (UMP) di Jawa Timur sebesar 15%. Selain itu, para buruh juga menuntut pemerintah untuk mencabut Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 2 Tahun 2022 tentang Cara Pembayaran Manfaat Jaminan Hari Tua (JHT).

BACA JUGA:Polres Mojokerto Kawal Keberangkatan Aksi Buruh ke Grahadi

Kapolsek Gayungan, Kompol Tries Sis Bintoro, mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan pengamanan ketat untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas."Situasi saat ini aman dan kondusif," katanya.

BACA JUGA:Pelototi Medsos Cegah Hoaks dan Kampanye Hitam

Tries menjelaskan, massa aksi mulai berkumpul di Bundaran Waru. Setelah berkumpul, massa aksi kemudian melakukan orasi dan aksi teatrikal.

"Massa aksi sempat menutup Bundaran Waru, namun kami berhasil membuka satu jalur untuk lalu lintas," kata Tries.

Saat itu, massa aksi masih berada di Bundaran Waru dan rencananya akan bergerak menuju Kantor Gubernur Jawa Timur di Jalan Pahlawan.(mtr)

 

Sumber: