Peduli Kesehatan Masyarakat, Pj Wali Kota Malang Terima Penghargaan

Peduli Kesehatan Masyarakat, Pj Wali Kota Malang Terima Penghargaan

Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat menerima penghargaan dari Mensos RI Tri Rismaharini.--

MALANG, MEMORANDUM - Pj Walikota Malang Dr Ir Wahyu Hidayat MM menerima Piagam Penghargaan dari Menteri Sosial RI Dr (HC) Ir Hj Tri Rismaharini MT.

Penghargaan diserahkan usai pelaksanaan operasi katarak gratis yang dilaksanakan di RS Panti Nirmala Kota Malang, Kamis (23/11/2023).

Piagam ini diberikan atas dedikasi dan dukungan dalam pelaksanaan operasi katarak gratis bagi warga lanjut usia di Kota Malang.

Kegiatan ini merupakan Bakti Sosial Operasi Katarak kolaborasi antara Kemensos RI, Pemkot Malang, RS Panti Nirmala, Perhimpunan Dokter Spesialis Mata (PERDAMI), Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPP), dan sejumlah pihak swasta lainnya. Total 75 penderita katarak menerima layanan operasi gratis ini, dan 57 pasien diantaranya warga Kota Malang.

BACA JUGA:Tindaklanjuti Hasil Sidak, Pj Wali Kota Malang Buka Pasar Murah

Pj Wali Kota Malang menyampaikan penghargaan ini merupakan buah dari kerjasama. “Tentu apresiasi yang tinggi. Penghargaan ini bisa diraih karena ada kolaborasi dari berbagai pihak. Sinergitas antara penyelenggara pemerintahan, komunitas peduli kesehatan, dunia usaha memang harus dikuatkan karena ini memberikan kontribusi penting dalam pembangunan kesehatan di Kota Malang,” ucap Wahyu.

Wahyu mengharapkan agar kedepan, kolaborasi dan sinergitas antara penyelenggara Pemkot Malang, dunia usaha, komunitas peduli kesehatan dan komponen masyarakat lainnya harus senantiasa dikuatkan sebagai bagian dari kesadaran akan pentingnya berkontribusi dalam pembangunan kesehatan untuk mewujudkan Kota Malang lebih sehat.

“Ini sejalan dengan arahan Menkes beberapa waktu lalu, dimana pelaksanaan tujuh pilar reformasi kesehatan, sangat ditentukan oleh kesinambungan antar upaya program dan sektor, serta perlu melibatkan seluruh komponen masyarakat untuk membangun paradigma kesehatan bagi seluruh masyarakat Kota Malang,” terang Wahyu.

BACA JUGA:DPR RI dan DPRD Kota Malang Salurkan Bantuan Kemensos ke Disabilitas

Sementara itu, Mensos RI Tri Rismaharini menyampaikan kegiatan ini merupakan program rutin yang dilakukan oleh Kemensos di berbagai wilayah di Indonesia.

Risma mengapresiasi sinergi dan kolaborasi berbagai pihak yang terlibat dalam kegiatan ini, termasuk diantaranya pemerintah daerah.

Diharapkan, penderita katarak agar tidak ragu memeriksakan kondisi kesehatan matanya karena pemerintah menyediakan sejumlah program salah satunya layanan operasi katarak gratis. (pkp/ari)

Sumber: