Ricuh Suporter Gresik United Vs Polisi di Gelora Joko Samudro, Polda Jatim: 10 Polisi dan 7 Suporter Luka-Luka
Polisi menembakkan gas air mata --
GRESIK, MEMORANDUM - Kericuhan suporter Gresik United dengan aparat kepolisian di Stadion Gelora Joko Samudro (Gejos), Minggu, 19 November 2023 malam, mengakibatkan 10 polisi dan 7 suporter luka-luka. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.
"Ada 10 personel dari petugas keamanan (Polri) mengalami luka dan sedang dirawat di RS Petrokimia Gresik, bersama 7 warga sipil," kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto.
Dirmanto menyebutkan, para korban nantinya akan dilakukan pemeriksaan mendalam di rumah sakit Bhayangkara.
BACA JUGA:Suporter Gresik United Bentrok dengan Polisi, Gas Air Mata DItembakkan
"Untuk yang mengalami luka ringan, Polri akan memberikan layanan rawat jalan home visite oleh tim dokter RS Bhayangkara," tegasnya.
Kericuhan suporter dengan aparat kepolisian ini buntut kekalahan tuan rumah Gresik United yang dipecundangi Deltras FC dengan skor akhir 1-2.
Suporter Laskar Joko Samudro yang kecewa ingin protes ke manajemen Gresik United. Namun, aksi mereka dihalau petugas keamanan.
Entah apa pemicunya, kerusuhan pecah dan massa semakin tidak terkendali.
Dalam video yang beredar, suporter melempari petugas keamanan dengan batu hingga kayu. Sementara polisi menembakkan gas air mata untuk membubarkan kerusuhan. (*)
Sumber: