Hidung Tersumbat! Berikut Adalah Penyebab dan Tips Mudah Mengatasinya
ilustrasi--
SURABAYA, MEMORANDUM - Ketika terkena alergi atau menghirup udara kotor, selaput yang melapisi saluran hidung akan meradang. Saat meradang, hidung memproduksi lendir untuk mengusir segala kotoran atau benda asing yang mengganggu. Lendir yang berlebih inilah yang menjadi penyebab hidung tersumbat.
BACA JUGA:Terlihat Aneh, Ternyata Berbicara atau Curhat dengan Diri Sendiri Punya Manfaat Baik untuk Kesehatan
Berikut Berbagai Penyebab Hidung Tersumbat :
1. Batuk pilek
Keluhan batuk-batuk dan pilek biasanya terjadi karena ada kotoran atau infeksi pada saluran pernapasan atas (ISPA), yaitu hidung dan tenggorokan. Pada kondisi ini, salah satu gejalanya adalah hidung tersumbat.
2. Flu
Penyebab hidung tersumbat juga bisa akibat flu atau infeluenza. Kondisi ini terjadi ketika virus menyerang sistem pernapasan, seperti hidung, tenggorokan, dan paru-paru. Selain hidung tersumbat, flu juga menimbulkan gejala demam, nyeri otot, sakit kepala, serta tubuh menggigil dan berkeringat.
3. Sinusitis akut
Pada kondisi sinusitis, jaringan di dalam hidung membengkak sehingga rongga hidung jadi menyempit dan produksi lendir bisa meningkat. Kondisi inilah yang kemudian menjadi penyebab hidung tersumbat. Sinusitis akut biasanya berkembang karena batuk pilek.
4. Rhinitis alergi
Penyebab hidung tersumbat yang juga umum terjadi adalah rhinitis alergi. Ini adalah kondisi ketika hidung teriritasi oleh zat-zat penyebab alergi (alergen), seperti serbuk sari dari pohon, debu, atau bulu hewan.
BACA JUGA:Ketahui Skill ini Sangat Berguna dalam Dunia Kerja!
BACA JUGA:Ini Penyebab Tubuh Selalu Terasa Lelah
Cara Mengobati Hidung Tersumbat
- Minum lebih banyak cairan, terutama air putih, air lemon hangat, atau sup kaldu bening.
- Beristirahatlah yang cukup.
- Hirup uap air hangat.
- Mandi menggunakan air hangat.
- Membasuh wajah dengan handuk hangat.
- Hindari berenang dalam kolam yang mengandung klorin.
Sumber: