Maskot Pemkab Malang Burung Cucak Ijo dan Apel Bakal Diganti

Maskot Pemkab Malang Burung Cucak Ijo dan Apel Bakal Diganti

Peserta memaparkan desain maskot baru Kabupaten Malang.--

MALANG, MEMORANDUM-Maskot Pemerintah Kabupaten (Pemkab) MALANG yang selama ini identik dengan burung Cucak Ijo dan buah Apel, sejak tahun 1996 yang ditetapkan dengan Surat Bupati Kepala Daerah Tingkat II MALANG tanggal 8 Pebruari 1996 bernomor 522.4/429.024/1995 tentang Pelestarian Flora dan Fauna, Burung Cucak Ijo disajikan sebagai identitas fauna.

Namun maskot yang sudah bertengger selama 27 tahun tersebut, bakal tergantikan dengan yang baru. " saat ini memasuki 5 besar atas lomba maskot, para oeserta memaparkan pada juri atas gambar yang di buat," terang, Samsul Hadi Dirut Perunda Tirta Kanjuruhan, Jumat, 10 November 2023.

Samsul menjelaskan, untuk mengadakan lomba karya desain maskot pihaknya bekerjasama dengan Asosiasi Desainer Grafis Indonesia (ADGI) Chapter Malang. Lombanya sendiri sudah dimulai sejak tanggal 10 Nopember 2023 lalu, dimana saat itu lebih dari 50 desainer dan illustrator diJawa timur yang mendaftarkan diri.

Kegiatan itu sendiri sebagai rangkaian dalam memperingati, hari jadi Pemkab Malang ke 1263 0ada tanggal 28 Nopember nanti. Tujuan dari lomba karya desain maskot, dalam rangka merangkul seniman desain lokal.

BACA JUGA:Pembaahasan R-APBD Dikebut, DPRD Gelar Rapat Paripurna Jawaban Bupati

BACA JUGA:Hari Pahlawan, Pengguna Jalan Simpang Lima Kenanten Heningkan Cipta Sejenak

 

"Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara sektor publik dan swasta," kata, Samsul. Dirut Tirta Kanjuruhan menambahkan, pada tahap awal,  lebih dari 50 desainer grafis & illustrator dari seluruh Jawa Timur yang mengikuti lomba. Saat dilakukan seleksi didapati 10 desainer terpilih untuk mengukuti babak selanjutnya.

Hingga memasuki tahap akhir yaitu babak 5 besar, dimana para konseptor desainee maskot, akan memaparkan secara detail atas gambar mereka. Baik dari bentuk warna yang menggambarkan kemakmuran oabuoaten Malang seutuhnya yang tertuang dalam gambar tersebut.

" Mereka yang masuk 5 besar adalah Daru Redono dari Malang, Zuchal Rochidin Malang, Renaldy Dermawan Malang, Rino Aldi Malang dan Moh. Anshor asal Surabaya," imbuh, Samsul.

Perumda Tirta Kanjuruhan dan ADGI Chapter Malang berharap bahwa hasil lomba ini dapat menjadi sumbangan positif dalam pengembangan seni dan desain di tingkat lokal, dan juga dapat mendukung branding Kabupaten Malang di berbagai macam sektor seperti Pendidikan, Ekonomi, Pariwisata, Industri Kreatif, serta lainnya.

Saat ini ke 5 peserta tersebut sedang berlomba memaparkan karya desainer maskot yang dibuatnya. Dihadapan para juri dan pejabat Pemkab Malang termasuk bupati Sanusi.

Sedangkan tim juri yang terdiri dari para ahli di berbagai sektor industri, untuk memastikan kualitas dan kreativitas dalam setiap desain.

Setelah proses perancangan, tim juri yang terdiri dari para ahli di berbagai sektor industri memberikan penilaian untuk memilih 5 desain maskot terbaik. 

Sumber: