Desa Karangrejo Bangkitkan Ekonomi, Bangun Taman di Lapangan Kendal Wungu

Desa Karangrejo Bangkitkan Ekonomi, Bangun Taman di Lapangan Kendal Wungu

Warga Karangrejo mengerjakan proyek taman di Lapangan Kendal Wungu.-Biro Tulungagung-

TULUNGAGUNG, MEMORANDUM - Untuk meningkatkan kapasitas Lapangan Kendal Wungu agar memiliki daya tarik serta minat masyarakat datang berolahraga, maka Pemerintah Desa/Kecamatan Karangrejo membangun taman di dalamnya.

Taman yang dibangun di area Lapangan Kendal Wungu itu memiliki panjang dinding tembok relief sepanjang 30 meter. Kemudian mulai dari pondasi hingga tembok atas tingginya 2,5 meter. 

Kepala Desa Karangrejo, Sudarmaji yang akrap dipanggil Iwat mengatakan, pembangunan taman di area dalam Lapangan Kendal Wungu dikerjakan secara bertahap.

BACA JUGA:Kemarau Panjang, Polsek Karangrejo Ingatkan Bahaya Kebakaran

Pada awalnya, dibangun menggunakan anggaran Dana Desa (DD) tahun 2022. Setelah itu dilanjutkan lagi melalui anggaran DD tahun 2023. 

"Semuanya dikerjakan secara swakelola oleh masyarakat," ungkapnya, Selasa, 7 November 2023.

Kades Iwat menyampaikan, untuk sarana taman, dibangun tembok relief terbuat dari semen dan pasir, dilengkapi dengan tanaman hias, bunga, serta lampu penerangan.

BACA JUGA:KNPI Kecamatan Karangrejo Sukses Gelar Lomba Baris Kreasi

"Maksud dan tujuan dibangun taman di dalam area lapangan adalah agar memiliki daya tarik. Sehingga, masyarakat mau berdatangan untuk berolahraga, sekaligus bisa menikmati keindahan taman yang ada di area lapangan milik Desa Karangrejo ini," terangnya.

Menurut Kades Iwat, semenjak Lapangan Kendal Wungu diperbaiki sarananya, yaitu mulai dari MCK, joging trak maupun tempat duduk untuk istirahat, serta prasarana lainya, terbukti kini banyak yang memanfaatkan untuk berolahraga.

"Alhamdulillah sudah banyak kegiatan - kegiatan masyarakat maupun lembaga sekolah dasar, SMP, Mts, melakukan olahraga di Lapangan Kendal Wungu Desa Karangrejo," ujarnya.

BACA JUGA:Polsek Karangrejo Gencar Sosialisasi Larangan Pembakaran Lahan

Untuk ke depan lanjut Iwat, pihaknya sudah merencanakan membangun panggung kesenian dan kios kuliner di samping pintu masuk lapangan sebelah timur.

"Semoga keberadaan taman serta sarana prasarana di Lapangan Kendal Wungu, ke depannya bisa lebih baik lagi, serta mampu mengangkat ekonomi masyarakat melalui kuliner masakan tradisional oleh warga Desa Karangrejo," pungkasnya.(kin/mad)

Sumber: