Universitas Brawijaya Malang, Tuan Rumah Rakernas PTN BH

Universitas Brawijaya Malang, Tuan Rumah Rakernas PTN BH

Universitas Brawijaya Malang, Tuan Rumah Rakernas PTN BH.--

MALANG, MEMORANDUM-Universitas Brawijaya (UB) menjadi tuan rumah Rapat Kerja Nasional Forum Protokol PTN BH, Kamis-Jumat05-6 Oktober 2023.

 

Acara pertemuan pimpinan dan pengelola keprotokolan perguruan tinggi badan hukum se-Indonesia ini, secara resmi dibuka Kabiro Umum dan PBJ Kemendikbudristek, Drs. Triyantoro, M.Si.

 

Ia menggarisbawahi, pentingnya keprotokolan, memastikan keberhasilan operasional perguruan tinggi. Ia juga menekankan, komitmen Kemendikbudristek terus mendukung dan memajukan sektor pendidikan tinggi.

 

Pertemuan itu, sebagai wadah berbagi pengalaman, pertukaran pengetahuan, dan praktik terbaik terkait keprotokolan. Memiliki peran sentral dalam menjaga kerja sama efektif antara perguruan tinggi.

 

“Perguruan tinggi memiliki peran yang penting dalam membentuk budaya protokoler yang baik. Diharapkan, akan meningkatkan pemahaman dan keterampilan," lanjut Triyantoro.

 

Perguruan tinggi badan hukum, memiliki peran penting dalam pembangunan pendidikan tinggi. Pertemuan, adalah langkah penting untuk meningkatkannya.

 

“Semoga pertemuan ini memberikan dampak positif yang signifikan dalam mengembangkan kerjasama antar-perguruan tinggi di seluruh negeri,” pungkasnya.

 

Sumber: