Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Herlina Gandeng Ulama Surabaya

Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Herlina Gandeng Ulama Surabaya

Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Herlina SIK MH dan pejabat utama (PJU) bersilaturahmi di kediaman KH Abd Wahid SPd.--

Kapolees menyebut peran para tokoh ulama sangat penting dalam menjaga kamtibmas yang kondusif menuju Pemilu yang damai 2024.Ia juga menyatakan bahwa stabilitas keamanan di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak yang selama ini terjaga tidak lepas dari peran serta para tokoh ulama dan seluruh elemen masyarakat.

 

"Tokoh agama memiliki peran yang sangat penting dalam menciptakan kerukunan di wilayah, untuk itu kami mohon agar dalam setiap tausiah dapat menyisipkan imbauan kamtibmas kepada jemaahnya, utamanya jelang Pemilu Serentak tahun 2024," terangnya.

 

Semetara itu KH Abd Wahid menyampaikan terima kasihnya karena kunjungan ini. Dia merasa mendapat kehormatan karena dikunjungi kapolres dan para pejabat Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

 

"Terima kasih Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak yang telah berkunjung ke ponpes, semoga apa yang menjadi niat baik akan terwujud," kata Abd Wahid.

 

Dia pun memastikan akan terus bersinergi dengan Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Termasuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat.

 

"Tugas Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat merupakan tugas yang mulia. Dalam menjalankan tugas di tengah masyarakat harus penuh kesabaran karena apapun permasalahan yang dihadapi merupakan suatu ujian dalam kehidupan," pungkasnya. (alf/fer)

 

Sumber: