KPU Surabaya Sosialisasi Pemilih Pemula, Ajak Pelajar Tidak Golput

KPU Surabaya Sosialisasi Pemilih Pemula, Ajak Pelajar Tidak Golput

KPU Surabaya memberikan pemaparan kepada pelajar SMK Mahardhika Surabaya.--

Surabaya, Memorandum - Dalam rangka menyukseskan Pemilu 2024 yang damai dan sukses, KPU Surabaya melakukan sosialisasi segmen pemilih pemula di kalangan pelajar. Kali ini yang disasar yakni, SMK Mahardhika Surabaya.

Pada kesempatan ini, Komisioner KPU Surabaya Subairi mengajak seluruh siswa yang sudah berusia 17 tahun agar dapat hadir dan menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2024.

Pihaknya juga berpesan kepada para pemilih pemula agar tidak golput. Sebab, suara mereka dapat menentukan pemimpin negara ini dengan baik 5 tahun ke depan sesuai kebijakan dan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

"Saya harap jangan sampai ada yang golput, karena pemilih segmen pemula biasanya masih belum tahu banyak tentang pemilu, sehingga dikhawatirkan mereka enggan dan malas datang ataupun golput padahal suara mereka sangat menentukan pemimpin negara ini," tuturnya, Kamis (21/9).

Sementara itu, kepala SMK Mahardhika Surabaya M Muhdi Khoiruddin mengatakan bahwa pihaknya sengaja mengundang KPU Surabaya untuk memberikan penyuluhan kepada para siswa.

Penyuluhan ini dilakukan dalam rangka menyambut pemilihan ketua OSIS. Menurutnya, pemilihan OSIS bak miniatur kegiatan pemilu yang dilaksanakan secara serentak pada 14 Februari 2024 mendatang.

"Kegiatan ini sangat penting untuk memberikan pemahaman bagi para siswa, karena sebentar lagi SMK Mahardhika mengadakan pemilihan OSIS yang nantinya pemilhannya menyerupai pemilu di Indonesia," kata Muhdi.

Di ujung acara, kegiatan sosialisasi diakhiri dengan sesi foto bersama. Di lokasi, seluruh peserta terlihat sangat antusias.(bin/ziz)

Sumber: