Kapolres Situbondo Mohon Doa Kiai Azaim untuk Kamtibmas Aman Jelang Pemilu 2024

Kapolres Situbondo Mohon Doa Kiai Azaim untuk Kamtibmas Aman Jelang Pemilu 2024

Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto SH SIK MH bersama Pengasuh Ponpes Salafiyah Syafiiyah Sukorejo KHR Ahmad Azaim Ibrahimy SSy MH.--

Situbondo, Memorandum - Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto SH SIK MH bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Salafiyah Syafiiyah Sukorejo, Kecamatan Banyuputih, Situbondo Bumi Sholawat Nariyah Jawa Timur.

Kedatangan Kapolres Situbondo didampingi Kasatintelkam Iptu Danny Prastiyansyah ditemui langsung Pengasuh Ponpes Salafiyah Syafiiyah Sukorejo KHR Ahmad Azaim Ibrahimy SSy MH. 

Dalam silaturahmi yang penuh keakraban tersebut, kapolres memohon doa dan dukungan dalam program Polri untuk menjaga Kamtibmas. Situbondo tetap aman, nyaman dan kondusif menjelang Pemilu 2024.

“ Silaturahmi dengan Kiai Azaim adalah untuk mempererat sinergitas sekaligus mohon dukungan dan doa agar Situbondo tetap diberikan keamanan, masyarakat tetap menjaga persatuan dan silaturahmi serta proses demokrasi berjalan lancar, damai, dan sejuk,'' kata AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, Sabtu (16/9/2023).

Kapolres Situbondo juga mengungkapkan bahwa dukungan para kiai, ulama, habaib, dan seluruh elemen masyarakat sangatlah penting untuk Polri dalam menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif khususnya di Situbondo. 

Masyarakat Situbondo yang mayoritas beragama Islam dan kultur yang agamis sehingga peran serta para Ulama sangat penting dalam memberikan ketenangan dan kesejukan di tengah-tengah masyarakat.

“ Kami mengucapkan terima kasih atas peran para ulama, khususnya dalam memberikan informasi terkait hal-hal negatif, seperti peredaran miras dan judi. Kami sudah menindaklanjuti hal tersebut dan melakukan tindakan hukum guna menciptakan rasa aman, nyaman bagi masyarakat “ ucapnya

Sementara itu, KHR Ahmad Azaim Ibrahimy menyambut baik kegiatan silaturahmi Kapolres Situbondo dengan para ulama, tokoh agama di Situbondo karena dengan bersilaturahmi dapat terus bersinergi untuk menjaga kondusifitas Situbondo.

Kiai Azaim juga mengucapkan terima kasih atas atensi perhatian Kapolres Situbondo dalam memberantas penyakit masyarakat seperti judi, dan peredaran miras.

“Para ulama merupakan mitra pemerintah dan aparat keamanan, ke depan kita bersama-sama tetap bersinergi untuk menjaga kabupaten Situbondo sejuk, aman dan nyaman, “ pesan kiai Azaim. (hms/fer)

Sumber: