Tanpa Macet, Sinergi TNI-Polri Lamongan Pastikan Arus Balik Lancar
Lamongan, memorandum.co.id - Arus balik lebaran 2023 sudah mencapai puncaknya. Untuk mengantisipasi kemacetan dan gangguan Kamseltibcarlantas, Polres Lamongan bersama TNI mensiagakan anggota di lapangan untuk mengamankan jalur-jalur yang dilewati pemudik. Seperti halnya di Pos Pengamanan Pasar Babat, Kecamatan Babat. Personel TNI - Polri bersinergi melakukan pengamanan arus balik. Memastikan kelancaran arus lalu lintas baik dari arah barat maupun arah sebaliknya. Kapolres Lamongan, AKBP Yakhob Silvana Delareskha mengatakan, tak hanya anggotanya yang berjaga di wilayah pantura Lamongan akan tetapi Polri bersinergi dengan TNI serta institusi lain untuk mensukseskan arus balik lebaran. "Alhamdulillah arus lalu lintas terpantau ramai lancar. Imbauan kepada para pemudik yang akan melaksanakan perjalanan balik mudik agar lebih memperhatikan keselamatan apabila kelelahan silakan beristirahat di rest area yang telah disediakan di wilayah masing-masing," jelas Kapolres Lamongan. "Kami Polri bersama TNI akan terus melakukan pengamanan dan pemantauan arus lalu lintas di wilayah Lamongan sampai dengan keadaan kembali kondusif," tutupnya.(and/har/ziz)
Sumber: