BNNK Surabaya Kampanye  Cegah Narkoba di CFD

BNNK Surabaya Kampanye  Cegah Narkoba di CFD

Surabaya, memorandum.co.id  - Sosialisasi narkoba di car free day (CFD) yang dilakukan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Surabaya bisa dikatakan sesuai sasaran. Seperti pada Minggu (8/12), dengan mengambil stan di CFD Jalan Genteng Besar, stan BNNK Surabaya ini selalu diserbu pengunjung. Tidak hanya orang tua, anak-anak pun yang ingin mengetahui apa itu narkotika bisa melihat langsung melalui contohnya yang dijelaskan oleh petugas BNNK Surabaya lewat display.  Atau membaca di lokasi dan memanfaatkan mobil perpustakaan keliling yang selalu standby. "Tiap hari kita memberikan informasi P4GN kepada masyarakat. Khusus hari Minggu, kami selalu menyapa masyarakat di CFD seperti ini," jelas Kepala BNNK Surabaya AKBP Kartono. Lanjut Kartono, selain itu pihaknya juga saat ini menggelar Award Surabaya Bersinar 2020 yang diikuti oleh seluruh RT hingga Kecamatan se-Surabaya. "Ini salah satu bukti bahwa warga Suroboyo wani melawan narkoba. Ini  seperti tagline kami di acara tersebut," pungkas Kartono. (fer/udi)

Sumber: